Jumat, 29 Maret 2024

Di Depan Anggota DPRD Grobogan, Wabup Jelaskan Realisasi Belanja 2022

Saiful Anwar
Rabu, 31 Mei 2023 18:11:16
Suasana Rapat Paripurna ke-13 Tahun Sidang 2023 Masa Sidang ke-2 di ruang rapat paripurna di DPRD Grobogan, Rabu (31/5/2023). (Murianews/Dok. DPRD Grobogan)
Murianews, Grobogan – Wakil Bupati Grobogan Bambang Pujiyanto menyampaikan realisasi anggaran belanja tahun anggaran 2022 dalam rapat paripurna di DPRD Grobogan, Rabu (31/5/2023). Dalam Rapat Paripurna ke-13 Tahun Sidang 2023 Masa Sidang ke-2 itu, agendanya yakni Pembicaraan Tingkat I Tahap Kesatu Penjelasan Bupati Grobogan atas Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Grobogan Tahun Anggaran 2022 Penyampaian Pengantar Nota Keuangan. Wabup menyampaikan realisasi anggaran 2022 mencapai Rp 2,687 triliun. Realisasi tersebut mencapai 94,16 persen dari anggaran belanja sebesar Rp 2,853 triliun. Jumlah tersebut mengalami kenaikan sebesar 10,64 persen. Baca: PDIP Pasang Target Kuasai Kursi DPRD Grobogan ’’Ada kenaikan 10,64 persen jika dibanding realisasi anggaran belanja tahun 2021 yang hanya sebesar Rp 2,428 triliun,’’ ujar Wabup yang hadir mewakili Bupati Grobogan Sri Sumarni itu. Lebih lanjut Totok, sapaan akrab Bambang Pujiyanto menyatakan, meski ada kenaikan pos belanja, namun pos pendapatan justru mengami penurunan sebesar 1,76 persen. Pendapatan yang awalnya Rp 2,588 triliun dikoreksi menjadi Rp 2,545 triliun. Jumlah itu turun dibandingkan dengan realisasi pada tahun anggaran 2021 yaitu sebesar Rp 2,634 triliun. Akibatnya, APBD Tahun Anggaran 2022 mengalami penurunan sebesar Rp 98,492 miliar. Defisit itu ditutup dari surplus pembiayaan sebesar 303,828 miliar atau 98.68 persen dari anggarannya yaitu sebesar Rp 307,881 miliar. Baca: Pria di Grobogan Nekat Curi Ampli Musala, Muazin Bingung saat Mau Azan ’’Dengan demikian, Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SiLPA) Tahun Anggaran 2022 sebesar Rp 205,336 miliar,’’ papar Totok. Totok menambahkan, Laporan Perubahan Saldo Anggaran Lebih (LP-SAL), meliputi Saldo Anggaran Lebih Awal, Penggunaan SAL, Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SILPA) hingga Saldo Anggaran Lebih Akhir yang merupakan SILPA Tahun Anggaran 2022.   Editor: Zulkifli Fahmi

Baca Juga

Komentar