Jumat, 29 Maret 2024

Catatan Sejarah dan Momen Penting Tanggal 27 Mei, Ini Daftarnya

Dani Agus
Sabtu, 27 Mei 2023 11:31:13
Foto: Bangunan Ruko di Jalan Parangtritis yang hancur akibat gempa. (arsip.jogjaprov.go.id)
Murianews, Kudus – Ada beragam catatan sejarah dan momen penting yang terjadi pada tanggal 27 Mei dari tahun ke tahun. Selain dari dalam negeri, ada banyak catatan sejarah yang terjadi di berbagai negara lainnya. Salah satunya adalah peristiwa gempa bumi berkekuatan 5,9 skala Richter mengguncang Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah pada tahun 2006. Lebih dari 5.000 orang tewas. Gempa Bumi Yogyakarta Mei 2006 adalah peristiwa gempa bumi tektonik kerak dangkal yang mengguncang Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah pada Sabtu pagi, 27 Mei 2006 kurang lebih pukul 05:55:03 WIB selama 57 detik. Gempa bumi tersebut berkekuatan 5,9 pada skala Richter. United States Geological Survey melaporkan bahwa gempa terjadi sebesar 6,4 pada skala Moment magnitudo. Baca juga: Catatan Sejarah dan Momen Penting Tanggal 26 Mei, Ini Daftarnya Lokasi gempa menurut Badan Geologi Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia terjadi di koordinat 8,007° LS dan 110,286° BT pada kedalaman 17,1 km. Sedangkan menurut BMKG, posisi episentrum gempa terletak di koordinat 8,26° LS dan 110,31° BT pada kedalaman 33 km yang disiarkan sesaat setelah terjadi gempa. Setelah data dari berbagai Stasiun yang dipunyai jejaring BMKG dan dilakukan perhitungan, pembaruan terakhir BMKG menentukan pusat gempa berada pada 8.03 LS dan 110,32 BT (pembaruan ke tiga) pada kedalaman 11,3 km dan kekuatan 5.9 SR Mb (Magnitude Body) atau setara 6.3 SR Mw (Magnitude Moment). USGS memberikan koordinat 7,977° LS dan 110,318 BT pada kedalaman 35 km. Hasil yang berbeda tersebut dikarenakan metode dan peralatan yang digunakan berbeda-beda. Secara umum posisi gempa berada sekitar 25 km selatan–barat daya Yogyakarta, 115 km selatan Semarang, 145 km selatan–tenggara Pekalongan, dan 440 km timur-tenggara Jakarta. Walaupun hiposentrum gempa berada di laut, tetapi tidak mengakibatkan tsunami. Gempa juga dapat dirasakan di Solo, Boyolali, Semarang, Purworejo, Kebumen dan Banyumas. Getaran juga sempat dirasakan sejumlah kota di provinsi Jawa Timur seperti Kabupaten Madiun, Kediri, Trenggalek, Ponorogo, Magetan, Pacitan, Blitar dan Surabaya. Gempa juga dirasakan di sebagian wilayah kecamatan di Ngawi. Gempa susulan terjadi beberapa kali seperti pada pukul 06:10 WIB, 08:15 WIB dan 11:22 WIB. Gempa Bumi tersebut mengakibatkan banyak rumah dan gedung perkantoran yang roboh, rusaknya instalasi listrik dan komunikasi. Bahkan 7 hari sesudah gempa, banyak lokasi di Bantul yang belum dialiri listrik. Gempa bumi juga mengakibatkan Bandar Udara Internasional Adisutjipto ditutup sehubungan dengan gangguan komunikasi, kerusakan bangunan dan keretakan pada landasan pacu, sehingga untuk sementara transportasi udara dialihkan ke Bandar Udara Internasional Ahmad Yani Semarang dan Bandar Udara Internasional Adisumarmo Solo. Berikut daftar sejarah lainnya tanggal 27 Mei, seperti dilansir dari Wikipedia: 1703 Tsar Peter yang Agung mendirikan kota Santo Petersburg. 1831 Hari Jadi Kabupaten Gunungkidul. 1937 Jembatan Golden Gate dibuka di California, menghubungkan San Francisco dengan Marin County. 1964 Perdana Menteri India Jawaharlal Nehru meninggal saat masih menjabat. 1983 Hari Raya Waisak 2527 menjadi hari libur nasional untuk yang pertama kalinya. 1999 Slobodan Milosevic dituntut dakwaan kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan yang dilakukannya di Kosovo. 2006 Gempa bumi berkekuatan 5,9 skala Richter mengguncang Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah. Lebih dari 5.000 orang tewas. 2009 Final Liga Champions di Roma antara FC Barcelona melawan Manchester United. Dalam laga ini FC Barcelona mengalahkan Manchester United dengan skor 2-0.

Baca Juga

Komentar