Jumat, 29 Maret 2024

Catatan Sejarah dan Momen Penting Tanggal 26 Mei, Ini Daftarnya

Dani Agus
Jumat, 26 Mei 2023 00:15:30
Foto: Ahmad Dhani (Solopos.com/Instagram-@ahmaddhaniofficial)
Murianews, Kudus – Ada beragam catatan sejarah dan momen penting yang terjadi pada tanggal 26 Mei dari tahun ke tahun. Selain dari dalam negeri, ada banyak catatan sejarah yang terjadi di berbagai negara lainnya. Salah satunya adalah hari lahirnya Ahmad Dhani, musisi pendiri dan anggota grup musik Dewa 19 pada tahun 1972. Dhani Ahmad Prasetyo (lahir 26 Mei 1972), lebih dikenal secara profesional sebagai Ahmad Dhani, adalah seorang musikus, politikus, dan pengusaha berkebangsaan Indonesia. Ia merupakan pendiri dan ketua dari grup musik Dewa 19 yang merupakan salah satu band paling terbesar sepanjang dekade 1990-an dan 2000-an. Baca juga: Catatan Sejarah dan Momen Penting Tanggal 25 Mei, Ini Daftarnya Selain tampil sebagai kibordis dan vokalis tambahan pada grup tersebut, Dhani juga merupakan produser dan pencipta sebagian besar lagu-lagunya. Setelah sukses dengan Dewa 19, ia juga berhasil mengorbitkan banyak penyanyi dan grup musik dan merupakan pendiri dan pimpinan dari Republik Cinta Management. Sepanjang kariernya, Dhani telah menciptakan lebih dari 200 lagu yang telah dinyanyikan oleh berbagai artis seperti Reza Artamevia, Anang Hermansyah, Denada, Chrisye, Agnes Monica, Ratu, Mulan Jameela, dan lainnya. Lahir di Surabaya, Ahmad Dhani adalah anak pertama dari tiga bersaudara dari pernikahan Eddy Abdul Manaf bin Rusta Sastra Atmadja yang merupakan seorang diplomat berdarah Sunda, asal Garut - Jawa Barat, dengan Joyce Theresia Pamela Kohler, seorang Indonesia keturunan Jerman. Kakek buyutnya, Jan Pieter Friederich Kohler adalah keturunan Jerman lahir di Hindia Belanda pada tahun 1883. Kakak tiri Dhani, Dadang S. Manaf adalah musisi Indonesia dan merupakan pengaruh besar pada minat musik Dhani sejak masa kecilnya. Dhani menamatkan pendidikan di SMP Negeri 6 dan SMA Negeri 2, Surabaya. Di SMP Negeri 6 Surabaya, Dhani bertemu dengan Andra Junaidi Ramadhan, yang kemudian menjadi gitaris di kelompok musiknya. Di SMA Negeri 2 Surabaya, Dhani bertemu dengan Ari Lasso, yang menjadi vokalis di kelompok musiknya. Lulus dari pendidikan menengah atas, Dhani melanjutkan studi jurusan Ilmu Hukum di Universitas Pancasila tahun 1992, namun memilih keluar tanpa gelar sarjana. Di Universitas Pancasila yang dikenal sebagai kampus ternama tempat para artis dan politikus ternama ibukota menuntut ilmu, Dhani bertemu dengan seorang mahasiswi, Reza Artamevia, yang kemudian ditariknya menjadi penyanyi solo dan penyanyi latar di Dewa 19. Berikut daftar sejarah lainnya tanggal 26 Mei, seperti dilansir dari Wikipedia: 1889 Pembukaan pertama lift Menara Eiffel kepada umum. 1943 Hari lahirnya Muladi, Menteri Kehakiman Indonesia 1998-1999. 1966 Guyana merdeka dari Britania Raya. 1972 Amerika Serikat dan Uni Soviet menanda tangani Persetujuan Peluru Kendali Anti-Balistik. 1972 Hari lahirnya Ahmad Dhani, musisi pendiri dan anggota grup musik Dewa 19. 1995 Pendirian Telkomsel, operator telekomunikasi seluler di Indonesia. 2013 Pelaksanaan Pemilihan umum Gubernur Jawa Tengah 2013 yang diikuti 3 pasangan cagub-cawagub: Hadi Prabowo-Don Murdono, Bibit Waluyo-Sudijono S, dan Ganjar Pranowo-Heru Sudjatmoko. 2013 Stasiun televisi NET. resmi mengudara pertama kali secara nasional. 2018 Final Liga Champions UEFA 2018, dilaksanakan di Stadion Olimpiade Kiev, Ukraina. Real Madrid C.F. keluar sebagai juara mengalahkan Liverpool F.C. dengan skor 3-1, gelar juara ke-13 kalinya.

Baca Juga

Komentar