Portal berita lokal yang menyajikan informasi dari Kudus, Jepara, Pati, Rembang, Blora, dan Grobogan secara cepat, tepat, dan akurat.

Menpora Dibikin Geleng-Geleng, Basket Kamboja di SEA Games 2023 Mirip Amerika Serikat

Menpora Dibikin Geleng Geleng Basket Kamboja di SEA Games 2023 Mirip Amerika Serikat
Tim Basket Kamboja di SEA Games 2023. (Federasi Basket Kamboja)

Murianews, Phnom Penh – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo dibikin geleng-geleng saat melihat tim basker Kamboja di SEA Games 2023 sudah mirip tim basket Amerika Serikat.

Pasalnya, tim basket Kamboja diperkuat delapan pemain naturalisasi asal Amerika Serikat. Kehadiran pemain naturalisasi itu tentunya membuat penampilan Kamboja makin kuat.

Delapan pemain yang dimaksud Dito adalah Dwayne Morgan, Sayeed Pridgett, Darius Henderson, Anthony Dominic Dar, Darrin Dorsey, Joseph Hoeup, Brandon Peterson, dan Oscar Lopes.

Baca: Indonesia Dekati Kamboja di Klasemen Medali

Kamboja sendiri biasanya selalu jadi bulan-bulanan di cabang olahraga basket. Kini, adanya delapan pemain naturalisasi itu Kamboja malah memecundangi lawan-lawannya.

Di laga pertama babak grup, Kamboja langsung memecundangi Singapura dengan skor 85-60. Oscar Lopes, Joe Hoeup, dan Sayeed Pridgett tampil menjadi pahlawan dengan poin, assist, dan rebound terbanyak.

Bahkan, jagoan basket ASEAN, Filipina pun kandas di tangan Kamboja. Pada pertandingan Kamis (11/5/2023), tim yang akan tampil di Piala Dunia Basket 2023 itu hancur dengan skor 79-68.

Terakhir, Kamboja tundukkan Malaysia dengan skor 104-90. Kamboja pun memuncaki klasemen sementara Grup B nomor basket putra.

Baca: Tenis Meja Indonesia Targetkan Emas di SEA Games Kamboja

’’Tim basket Kamboja itu sudah kayak melawan tim Amerika. Jadi pemainnya dari Amerika Serikat ada delapan. Ya, namanya tuan rumah. Saya juga bingung mau berkata apa,’’ kata Dito seperti dilansir CNNIndonesia.com.

Sepanjang sejarah basket Kamboja di SEA Games, edisi kali ini adalah sejarah paling menjanjikan. Sebelumnya prestasi terbaik mereka adalah menghuni peringkat keenam dan ketujuh.

Ruangan komen telah ditutup.