Jumat, 29 Maret 2024

Wagub Jateng Pilih Kamis Pahing untuk Daftar DPD ke KPU, Ternyata...

Supriyadi
Kamis, 11 Mei 2023 19:20:18
Wakil Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Taj Yasin Maimoen di kantor KPU Jateng, Kamis (11/5/2023). (Solopos.com-Adhik Kurniawan).
Murianews, Semarang – Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Tengah (Jateng) Taj Yasin Maimoen resmi mendaftar sebagai anggota DPD RI ke KPU Jateng Kamis (11/5/2023). Usut punya usut, Gus Yasin ternyata sengaja memilih hari ini lantaran bertepatan dengan hari Kamis Pahing. Menurut Gus Yasin, hari Kamis Pahing merupakan hari yang baik untuk mendaftar sebagai pemimpin. Hal itu diketahui dari kebiasaan ayahandanya almarhum KH Maimoen Zubair atau Mbah Moen ”Saya mengikuti apa kata Mbah Moen yang dulu semasa masih hidup, biasanya memilih hari Kamis pahing. Menurut orang Jawa, weton Kamis pahing merupakan tibo (jatuh) pemimpin,” jelasnya. Atas dasar itu, ia pun mendaftar sebagai DPD di hari Kamis Pahing hari ini. Ia datang ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jateng pukul 11.00 WIB. Baca: KPU Ingatkan Gus Yasin Urus Pengunduran Diri dari Wagub saat Maju DPD RI Dalam pendaftarannya, ia mengumpulkan 8 ribu berkas dukungan suara. Jumlah tersebut lebih banyak ketimbang kondisi saat awal pemberkasan persyaratan dukungan, yakni 5.000 suara. Tak hanya itu, ia juga mengaku hanya datang bersama lima orang ke kantor KPU Jateng. ”Saya diantar tim kecil untuk masuk ke ruangan. Hanya dibatasi lima orang. Tentu kami datang ke sini mewakili seluruh lapisan masyarakat Jawa Tengah,” kata Gus Yasin seusai menyerahkan berkas di Kantor KPU Jateng, Kamis. Diberitakan sebelumnya, fakta mengejutkan muncul pada pendaftaran anggota DPD RI di KPU Jateng pada kontes politik 2024. Sebab, pada Kamis (29/12/2022) dini hari, Wagub Jateng, Taj Yasin Maimoen, mendatangi kantor KPU Jateng untuk menyerahkan berkas pendaftaran DPD RI. Saat mendaftar sebagai anggota DPD RI, Gus Yasin diwakilkan tim kecil sebagai utusannya. Utusan Gus Yasin itu datang ke KPU berjumlah empat orang

Baca Juga

Komentar