TC Timnas SEA Games Akan Dimulai Awal April

Timnas SEA Games Indonessia akan menjalani TC mulai awal April nanti. (PSSI)
Murianews, Jakarta – Timnas SEA Games Indonesia akan segera menggelar pemusatan latihan. Dibawah arahan Indra Sjafrie, pemusatan latihan direncanakan sudah bisa digelar pada awal April mendatang.
Terutama pemain-pemain yang berasal dari Liga 1 sampai saat ini memang belum bisa bergabung secara penuh. Mereka masih memperkuat timnya masing-masing yang masih menyelesaikan kompetisi.
Indra Sjafrie dalam hal ini hanya akan memantau sejumlah pemain yang menjadi proyeksi Timnas SEA Games Indonesia, di Liga 1 atau di FIFA Matchday. Sebagian pemain Timnas SEA Games memang ada yang dipanggil ke Timnas Senior Indonesia.
“Jadi pemain-pemain yang akan tampil di FIFA Matchday, kalau tidak salah ada lima pemain yang kelahiran 2001, kita akan pantau perkembangan mereka di Timnas senior,” uajr Indra Sjafrie.
Selain itu, Indra Sjafrie juga menyatakan sudah berencana untuk melakukan sejumlah ujicoba. Mulai April TC Timnas SEA Games sudah akan dijalani dengan program ujicoba.
BACA JUGA: Timnas SEA Games Indonesia Didominasi Pemain Liga 2
“Kita akan mulai uji coba dari 11-16 April. Kita bikin simulasi tiga sampai empat kali uji coba, main-istirahat-main-istirahat,” ucap Indra Sjafri.
Indra Sjafrie juga menyebut, untuk ujicoba kemungkinan bisa dengan tim-tim Liga 1. Atau, menjelang Piala Dunia U-20 2023, ada tim-tim yang sudah datang bisa dijajagi untuk melakulan ujicoba.
“Tidak tertutup kemungkinan nanti kalau memang ada tim Piala Dunia U-20 2023 yang sudah masuk ke Indonesia, kita coba untuk minta ke PSSI, siapa tahu bisa beruji coba dengan mereka,” ujar Indra.
Ruangan komen telah ditutup.