Portal berita lokal yang menyajikan informasi dari Kudus, Jepara, Pati, Rembang, Blora, dan Grobogan secara cepat, tepat, dan akurat.

Penampakan di SMP 1 Mejobo Kudus Ternyata Bukan Kuntilanak, Tapi…

kuntilanak smp 1 mejobo

Lokasi yang diduga ada penampakan kuntilanak di SMP 1 Mejobo Kudus. (Murianews/Yuda Auliya Rahman)

Murianews, Kudus – Video yang merekam penampakan sosok yang diduga kuntilanak di SMP 1 Mejobo Kudus, Jawa Tengah viral di media sosial. Setelah ditelusuri, penampakan tersebut ternyata bukan sosok memedi berupa kuntilanak.

Penampakan tersebut bukan merupakan makhluk halus, namun sebuah ember dan pohon pucuk merah yang terlihat seperti orang duduk. Ini juga sudah dipastikan pihak sekolah.

Waka Kesiswaan SMP 1 Mejobo Kudus, Moh Saifuddin menyebut, pihaknya langsung melakukan kroscek setelah tahu adanya video yang viral penampakan kuntilanak itu.

”Jadi kabar itu tidak benar sama sekali, tidak ada penampakan di sini,” katanya, Rabu (15/3/2023).

Lokasi yang diduga terdapat penampakan tersebut, sambung dia, berada di antara ruang kelas dan laboratorium. Di tengah-tengahnya terdapat rak besi dan ember yang berada di atasnya.

Baca: Viral! Rekaman Sosok Diduga Kuntilanak di SMP 1 Mejobo Kudus

Kemudian, tepat di sebelah timurnya, ada pohon pucuk merah yang berbentuk seperti cemara. Barang-barang inilah yang disebut saat malam hari seperti penampakan kuntilanak.

”Sebenarnya itu hanya gambar yang dilihat dari jauh. Kalau dari dekat, itu hanya pohon pucuk merah dan ember yang ditaruh di atas rak tempat cuci tangan. Kami sudah kroscek langsung setelah viral,” ujarnya.

Terlebih, tepat di atasnya ada lampu sorot yang mengarah ke lapangan. Sehingga membuat lokasi teras ruang kelas dan laboratorium itu sedikit gelap.

”Kalau di lihat, di potret dari kejauhan seperti remang-remang. Dan tidak jelas, dan menjadikan dikira penampakan, padahal tidak,” pungkasnya.

Baca: Viral 2 Remaja di Magelang Ditabrak Mobil Usai Ayunkan Celurit, Netizen: Lindas Aja!

Sebelumnya diberitakan, sosok diduga kuntilanak menampakkan diri di teras ruang kelas SMP 1 Mejobo Kudus, Jawa Tengah. Sosok kuntilanak itu diabadikan oleh lewat video HP oleh pengguna jalan.

Video tersebut pun lantas diunggah di akun Tiktok @fitry_danisa. Hingga Rabu (15/3/2023) pagi, video tersebut sudah dilihat 1,5 juta penonton dan sudah dibagikan lebih dari tiga ribu kali.

Dalam video yang diunggah, terlihat sebuah portal, pagar sekolah, hingga di kegelapan terlihat pepohonan yang berada di halaman sekolah. Di sisi jauh, terpancar sinar lampu yang berada di teras sebuah ruangan.

Setelah kamera dizoom, nampak bayangan putih seperti memiliki rambut terlihat bak duduk di pelataran teras.

Editor: Ali Muntoha

Ruangan komen telah ditutup.