Honda Community Jateng Gelar Bikers Adventure Camp di Kampung Surga

Touring bikers Honda Community dari Semarang menunju Kampung Surga Bandungan. (Murianews/Istimewa)
Murianews, Semarang – Honda Community Jateng menggelar Honda Bikers Adventure Camp di Kampung Surga, Bandungan, Kabupaten Semarang 11-12 Maret 2023. Even ini didikuti puluhan bikers dari berbagai komunitas Honda di Jawa Tengah.
Sebanyak 80 bikers yang datang dari berbagai daerah di Jawa Tengah berkumpul dahulu di Astra Motor Center Semarang lebih dulu untuk melakukan touring bersama. Mereka merupakan perwakilan 12 paguyuban dan 21 pengurus daerah club (pengda) motor
Touring pun berlangsung dengan diikuti hampir semua jenis motor Honda ini (tidak termasuk jenis Big Bike) dan bikers Honda CB150X berada dipaling depan untuk mengawal rombongan.
Iringan bikers Honda ini berangkat bersama mulai dari Astra Motor Center Semarang, melewati Tugu Muda, kearah Ungaran, menuju Bandungan, dan berhenti tepat di titik utama yaitu Kampung Surga Bandungan.
Sesampainya di sana, para bikers Honda Community Jateng ini melakukan registrasi, pembagian merchandise, dan pembagian tenda karena malam harinya akan camping bersama. Berbagai kegiatan juga dihadirkan di sini seperti pengelolaan dan tantangan komunitas, penerapan logo, pemberian materi ”Written Communication Skill”, dan pemberian materi “Safety Riding” yang dibawakan langsung oleh Instruktur Safety Riding Astra Motor Jateng.
Baca: AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda, Ada Doorprize Dua Unit Motor
Tujuan materi disampaikan adalah menggiring anggota community untuk aktif menulis artikel yang nantinya akan diposting dalam web hondacommunityjawatengah.com hingga materi Safety Riding yang berkaitan erat dengan kehidupan berkendara para bikers.
Panggung hiburan, makan bersama, api unggun, hingga Open Forum dengan tema diskusi ”Perkembangan Honda Community Jateng” menjadi agenda pada hari pertama ini. Sedangkan pada hari kedua, para bikers banyak melakukan kegiatan teamwork games dengan harapan semakin eratnya hubungan antar para bikers dari berbagai daerah di Jawa Tengah ini.
Rendi Pradipta, PIC Honda Community Jateng menyampaikan kesempatan emas ini ingin dibuat semenyenangkan mungkin karena kegiatan ini juga adalah wujud nyata guyub rukun antar anggota komunitas motor Honda dari seluruh wilayah Jawa Tengah (exclude Kedu, Banyumas).
”Berbeda–beda jenis motor Hondanya, tetapi tetap Satu HATI. Kuatnya persodaraan antara dulur motor Honda Community Jateng dapat dirasakan dikegiatan ini karena ada saling bersinergi, aktif, dan saling mendukung antar community yang satu dengan yang lain. Bangga jadi bagian Honda Community Jateng!,” ucap Rendi.
Ruangan komen telah ditutup.