Persipa Bidik Pemain Asing Untuk Musim Baru

Skuad Persipa Pati saat mengarungi Liga 2 musim 2022/2023. (Murianews/Istimewa)
Murianews, Pati – Persipa Pati bidik pemain asing untuk musim baru, Liga 2 2023-2024. Mereka juga akan mempertahankan 50 persen skuad klub musim 2022/2023.
Penambahan pemain asing menjadi bagian rencana dari Persipa Pati musim 2023-2024. Rencana itu diharapkan bisa menambah daya gedor Laskar Saridin dalam persaingan di Liga 2.
General Manager Persipa Pati Dian Dwi Budianto mengatakan dalam waktu dekat pihaknya bakal memanggil Coach Nazal Mustofa. Pelatih Persipa ini akan diminta untuk mempresentasikan rencana musim depan.
Skuad Persipa Pati harus sudah terbentuk sebelum kompetisi pramusim 2023/2024 bergulir. Rencananya, kompetisi pramusim digelar pada bulan Agustus 2023.
”Persiapan besok kita panggil pelatih, sebelum memulai seleksi pemain. Nanti bulan Agustus ada kompetisi pramusim. Kita pertahankan 50 persen pemain,” tutur Dian Budianto.
Pihaknya juga bakal memburu satu pemain asing. Selain pemain asing, pihaknya juga bakal memburu satu pemain Asia dan naturalisasi. Ini sesuai regulasi yang ditentukan PSSI.
BACA JUGA: Persipa Pati Siap Tempur Jika Liga 2 Dilanjutkan
”Ada penambahan pemain asing, Asia dan naturalisasi. Itu challange lebih kompetitif tahun depan. Itu jadi tantangan kita yang menargetkan bertahan di Liga 2 dan suatu saat, 3 tahun lagi, nanti kita ke Liga 1,” ungkap dia.
Ketika diminta bocoran siapa pemain-pemain yang dibidik, Dian, belum mau menjelaskan secara detail. Namun yang jelas pemain-pemain ini harus berkualitas dan mampu berkontribusi bagi tim.
”Untuk siapa-siapanya belum. Yang penting murah, yang bagus dan mencetak gol terus,” pungkas dia.
Reporter: Umar Hanafi
Editor: Budi Santoso
Ruangan komen telah ditutup.