Kamis, 28 Maret 2024

Jalan Ambles di Gubug Grobogan Makin Parah

Saiful Anwar
Selasa, 31 Januari 2023 12:27:48
Murianews, Grobogan – Jalan ambles di Desa Gubug, Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah makin parah. Amblesan sepanjang 30 meter di Jalan Semarang-Purwodadi itu terjadi sejak dua bulan terakhir. Pantauan di lapangan, amblesan jalan sudah nyaris sedalam 50 cm. Akibatnya, kendaraan roda empat tak berani melintas di bagian amblesan jalan. Kondisi itu membuat arus lalu lintas di sana sedikit tersendat. Terutama saat dari dua arah, barat maupun timur sama-sama terdapat kendaraan roda empat melintas di titik tersebut. Sebagai antisipasi agar amblesan jalan tak dilalui, lokasi itu telah dipasangi tong. Selain itu, titik jalan yang ambles sudah diberi tanda putih. Baca: Perempuan 65 Tahun Tewas Tertemper Kereta di Sugihmanik Grobogan Di samping ambles, sisi jalan tersebut juga terdapat longsoran. Diduga, longsoran itulah yang menyebabkan jalan ambles. Sub Koordinator Wilayah 1 Balai Pengelolaan Jalan (BPJ) Semarang, Api D Prasetiyaji menerangkan, pihaknya sudah mengusulkan adanya penanganan segera. Karena itu, akan ada anggaran khusus untuk memperbaiki jalan ambles itu. ’’Karena harus ada penanganan segera. Akhirnya, kami usulkan dari anggaran kerusakan khusus atau darurat agar dapat segera tertangani,’’ ujarnya, Selasa (31/1/2023). Meski begitu, Api enggan menyebutkan jumlah anggarannya. Dia hanya menyatakan, target perbaikan jalan yang ambles itu yakni sebelum Lebaran. ’’Target kami sebelum Lebaran sudah selesai penanganannya. Rencana pakai cor beton. Sesuai yang ambles itu, 30 meteran,’’ lanjutnya.   Reporter: Saiful Anwar Editor: Zulkifli Fahmi

Baca Juga

Komentar