Kamis, 28 Maret 2024

Balap Liar Marak di Kudus, Polisi Gencar Patroli

Yuda Auliya Rahman
Selasa, 29 November 2022 14:49:05
Polisi melakukan patroli di lokasi rawan balap liar di Kudus. (Murianews Polres Kudus)
Murianews, Kudus – Aksi balap liar kembali marak di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Polisi pun turun tangan dengan menggencarkan patroli. Terlebih aksi balap liar itu meresahkan masyarakat dan membahayakan bagi pengguna jalan lain yang melintas. Beberapa jalan yang sering jadi lokasi balap liar yakni seperti di Jalan Kudus-Pati, Desa Dersalam, Bae; Jalan Lingkar, Jalan Ahmad Yani, hingga Jalan Agil Kusumadya. Kasat Sabhara Polres Kudus AKP Ngatmin mengatakan, pemantauan dan patroli di setiap titik lokasi yang sering digunakan untuk balap liar saat ini sudah digalakkan. Terlebih, waktu-waktu rawan digelarnya balap liar tersebut. ”Setiap hari selalu kami galakkan untuk patroli. Antisipasi balap liar, kami lakukan di jam-jam rawan antara malam hingga dini hari," katanya, Selasa (29/11/2022). Baca: Aksinya Viral, 2 Pembalap Liar di Flyover Purwosari Solo Dijerat Pasal Berlapis Sabhara Polres Kudus menyiagakan satu pleton personel untuk berpatroli dengan mobil ataupun motor patroli. Selain itu, ada juga personel dari masing-masing polsek yang juga turut berpatroli. ”Para personel yang bertugas tersebar di titik-titik rawan di Kudus. Apabila suatu lokasi butuh personel yang banyak untuk membubarkan para anggota bisa berpindah ke lokasi tersebut. Jadi kami sudah antisipasi hal itu, utamanya malam hari libur," ungkapnya. Baca: Balap Liar Marak, DPRD Pati Usul Sirkuit Ketika ada remaja yang tertangkap saat balap liar, polisi akan melakukan pembinaan. Remaja yang tertangkap itu, akan diminta untuk membuat surat pernyataan yang lengkap dengan tanda tangan sepengetahuan berbagai pihak. ”Kami bina, surat pernyataan tidak mengulangi ditandatangani orang tua, kepala desa, babinsa dan babhinkamtibmas setempat, hingga tokoh masyarakat. Kendaraan yang tidak standar juga harus distandarkan," jelasnya. https://youtu.be/Hyor_OgbyY8 Reporter: Yuda Auliya Rahman Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar