Kamis, 28 Maret 2024

Kamping Tanpa Ribet, Bukit Sepuser Kudus Bisa jadi Pilihan

Yuda Auliya Rahman
Sabtu, 19 November 2022 14:27:00
Kamping di Bukit Sepuser, Desa Colo, Dawe, Kudus. (Murianews/Yuda Auliya Rahman)
Murianews, Kudus – Kamping kini menjadi salah satu aktivitas berwisata yang banyak digemari berbagai kalangan. Bahkan kamping juga kerap jadi pilihan untuk berwisata bersama keluarga saat liburan akhir pekan. Namun tak sedikit pula yang menganggap kamping merupakan wisata yang ribet, lantaran perlu persiapan tenaga ekstra dan melengkapi kebutuhan untuk mendirikan tenda. Eits, tapi tak perlu khawatir saat di Kudus, Jawa Tengah wisata kamping bisa dilakukan dengan instan. Bahkan untuk menempuhnya bisa menggunakan kendaraan roda dua untuk mencapai bukit yang menjadi lokasi wisata kamping tersebut. Namanya, Bukit Sepuser yang berada di Desa Colo, Kecamatan Dawe, Kudus. Di sana pengelola menyediakan penyewaan berbagai macam peralatan kamping, seperti tenda, alas, hingga kompor outdoor yang sudah lengkap dengan pemasangannya. Harga tiket masuk, kamping hingga penyewaan sarana prasarana kamping juga sangat terjangkau. Terlebih, lagi di sekitar Bukit Sepuser, ada juga beberapa kios pedagang yang menjual beraneka macam makanan dan minuman. Pengelola Bukit Sepuser Much Rindo mengatakan, harga tiket masuk ke wilayah bukit sepuser hanya dipatok Rp 2 ribu untuk yang hanya sekadar main ataupun ngopi. Namun, untuk yang wisata kamping bermalam dipatok dengan harga berbeda. ”Sewa tenda 45 ribu + pasang. Tapi sewa komplit, tenda, matras, kompor, panci, gas itu Rp 85 ribu, tinggal datang sudah siap semua. Untuk biaya parkirnya bagi yang kamping Rp 5 ribu, non kamping Rp 3 ribu," katanya, Sabtu (19/11/2022). Baca: Kamping di Patiayam Sukobubuk Pati Bisa Seasyik Ini Ia menjelaskan, Bukit Sepuser memiliki kapasitas hingga seratusan lebih tenda yang bisa digunakan pengunjung untuk kamping bermalam di suasana sejuk khas Pegunungan Muria. Saat ini, malam minggu masih menjadi waktu favorit pengunjung melakukan kamping di lokasi tersebut. Selain udara dingin dan sejuk, dari Bukit Sepuser juga bisa menyaksikan pemandangan lampu kerlap kerlip perkotaan yang indah saat malam hari. ”Ramai saat malam minggu, sampai puluhan tenda. Kalau hari biasa kadang empat, lima tenda. Tapi cuaca juga mempengaruhi jumlah pengunjung," ujarnya.   Reporter: Yuda Auliya Rahman Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar