Kamis, 28 Maret 2024

Dikeluhkan, Sampah di Pasar Purwodadi Grobogan Akhirnya Diangkut

Saiful Anwar
Senin, 24 Oktober 2022 16:12:12
Petugas dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Grobogan mengangkut sampah yang menumpuk di Pasar Induk Purwodadi, Senin (24/10/2022). (Murianews/Saiful Anwar)
[caption id="attachment_327217" align="alignleft" width="1280"]Dikeluhkan, Sampah di Pasar Purwodadi Akhirnya Diangkut Petugas dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Grobogan mengangkut sampah yang menumpuk di Pasar Induk Purwodadi, Senin (24/10/2022). (Murianews/Saiful Anwar)[/caption] MURIANEWS, Grobogan – Sampah yang menumpuk di belakang Pasar Induk Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah dikeluhkan warga. Petugas Dinas Lingkungan Hidup (DLH) akhirnya mengangkut sampah itu, Senin (24/10/2022). Tumpukan sampah itu dikeluhkan warga melalui sebuah grup Facebook sehari sebelumnya. ”Semakin hari semakin parah… pembuangan sampah di psr pwdd (Pasar Induk Purwodadi)…” ujar akun Fel***** di grup INFO GROBOGAN UPDATE. Kasi Penanganan Sampah DLH Grobogan Noer Rochman mengatakan, tumpukan sampah yang sebelumnya tak terangkut itu karena petugas sampah di Pasar Induk Purwodadi sakit. ”Petugasnya sakit, sejak Jumat (21/10/2022) tidak masuk. Selama ini kan dia yang memasukkan ke kontainer,” ujar Noer Rochman. Baca: Truk Pengangkut Tenda HSN Terperosok di Lubang Drainase Alun-Alun Purwodadi Dia menjelaskan, selama ini memang ada petugas dari pihak Pasar Induk yang menaruh ke kontainer. Sedangkan, petugas DLH mengangkut kontainer itu. ”Hari ini tadi diberitahu pihak Pak Eko dari pasar (Eko Ary Kristanto, Kepala UPTD Pasar Wilayah Tengah, red), katanya minta bantuan tenaga untuk mengatasi. Akhirnya tadi kami bantu tenaga,” imbuhnya. Pantauan Murianews, sampah yang sebelumnya menumpuk itu telah diangkut oleh petugas. Sekitar pukul 10.00 WIB, pengangkutan sampah ke truk sudah hampir selesai. Tumpukan sampah itu memang menimbulkan bau yang tidak sedap. Sebab, berbagai macam jenis sampah bercampur menjadi satu.   Reporter: Saiful Anwar Editor: Zulkifli Fahmi

Baca Juga

Komentar