Jumat, 29 Maret 2024

Operasi Zebra, Ratusan Personel Gabungan di Pati Dikerahkan

Umar Hanafi
Senin, 3 Oktober 2022 17:13:34
Kapolres Pati AKBP Christian Tobing memimpin Apel Pasukan di Lapangan Apel Mapolres Pati, Senin (3/10/2022). (Murianews/Istimewa)
[caption id="attachment_321905" align="alignleft" width="1280"]Operasi Zebra, Ratusan Personel Gabungan di Pati Dikerahkan Kapolres Pati AKBP Christian Tobing memimpin Apel Pasukan di Lapangan Apel Mapolres Pati, Senin (3/10/2022). (Murianews/Istimewa)[/caption] MURIANEWS, Pati – Operasi Zebra Candi 2022 mulai digelar Senin (3/10/2022) hingga Minggu (16/10/2022). Ratusan personel gabungan di Kabupaten Pati dikerahkan untuk menyukseskan agenda itu. Kegiatan dimulai dengan Apel Gelar Pasukan di Lapangan Apel Mapolres Pati, Senin (3/10/2022). Hampir 500 personel gabungan dari Polres Pati, Kodim 0718/Pati, Satpol PP Pati, dan Dishub Pati. Apel dipimpin langsung Kapolres Pati AKBP Christian Tobing. Hadir dikesempatan itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Pati Jumani, Kasatpol PP Pati Sugiyono, Kadishub Pati Teguh Widyatmoko dan perwakilan Jasa Raharja. ”Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Candi 2022 diselenggarakan dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang konduksif di Kabupaten Pati. Hampir 500 pasukan dikerahkan,” ujar AKBP Christian Tobing. Baca: Kodim Ajak Seniman Pati Gelar Pameran Ia mengatakan tujuan operasi tersebut untuk meningkatkan kepatuhan dan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas. Masyarakat juga diharapkan tetap menerapkan protokol kesehatan. ”Masyarakat juga diharapkan tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes) guna memutus penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Pati,” kata AKBP Christian Tobing. Nantinya, pengendara yang melanggar lalu lintas ditindak. Baik dengan tilang manual maupun tilang elektronik (ETLE). Meski demikian, pihaknya melaksanakan operasi secara humanis dengan memberikan imbauan atau peringatan.   Reporter: Umar Hanafi Editor: Zulkifli Fahmi

Baca Juga

Komentar