Jumat, 29 Maret 2024

Ketahui, Ini Merek Ponsel Produk Indonesia yang Masih Eksis

Murianews
Jumat, 12 Agustus 2022 23:46:14
Foto: Ilustrasi orang menggunakan ponsel (freepik.com)
[caption id="attachment_308516" align="alignleft" width="1890"]Ketahui, Ini Merek Ponsel Produk Indonesia yang Masih Eksis Foto: Ilustrasi orang menggunakan ponsel (freepik.com)[/caption] MURIANEWS, Kudus – Selain produk luar, ponsel atau handphone yang beredar di pasaran ada juga produk lokal Indonesia. Bahkan, sebagian di antaranya masih tetap eksis sampai sekarang karena punya pangsa pasar tersendiri. Lantas apa saja handphone buatan Indonesia yang masih eksis? Berikut daftarnya, seperti dilansir dari Gadgetren.com. ADVAN Advan mempunyai berbagai produk elektronik mulai dari handphone, laptop, komputer, tablet dan lainnya. Perusahaan teknologi ini telah berdiri sejak November 2007 di Jakarta. Advan terkenal sebagai produsen handphone dan tablet yang harganya terjangkau tapi punya spesifikasi bagus. Baca juga: Handphone Flagship Vivo X80 dan Vivo X80 Hadir di Indonesia, Segini Harganya Diantara banyaknya kompetitor, ADVAN punya banyak seri handphone yang dirilis, seperti Nasa Pro, G9, G9 Pro, G5 Plus, GX, G5 Elite, G3 Pro, dan masih banyak lagi. Untuk segmen tabletnya, ADVAN punya beberapa seri seperti Tab SKETSA, Tab 8elajar, Tab VX, dan lainnya. Evercoss Perusahaan yang pada awalnya bernama Cross Mobile ini didirikan pada 2008 di Jakarta. Lalu pada 2013, Cross Mobile berganti nama menjadi Evercoss dan membuka pabrik di Semarang. Evercoss sebelum meluncurkan smartphone dan tablet, sukses hadirkan feature phone yang harganya terjangkau seperti Evercoss E99, E5T, F11, T6, V2, dan masih banyak lagi. Sementara pada smartphone, Evercoss punya beberapa seri seperti Evercoss M6A, Evercoss Winner A65B, Winner A74B, Xtream 2 Prime, Xtream 2 Plus, Xtream 2 Pro, Tera S6, A53C, dan lainnya. Mito Mobile Mito Mobile merupakan salah satu pengembang handphone lokal pertama di Indonesia. Perusahaan teknologi ini berdiri sejak 2004 dan pada 2013 Mito Mobile membuka pabrik di Tangerang. Mito Mobile mengklaim perusahaan lokal pertama yang memproduksi smartphone dengan dual SIM Card. Selain itu Mito Mobile juga mengklaim punya Service Center yang tersebar di seluruh kota di Indonesia. Ada beberapa seri smartphone berbasis Android produksi dari Mito Mobile yang terdiri dari Mito Z2, Mito Z3, Mito Z5, dan lainnya. Mito Mobile juga hadirkan feature phone yang punya fitur game retro, yakni Mito Retro. Polytron Perusahaan elektronik asal Indonesia ini telah didirikan sejak 16 Mei 1975 di Kudus, Jawa Tengah. Polytron sebenarnya terkenal dengan produksi perangkat elektronik rumah tangga yang telah digunakan masyarakat Indonesia. Selain itu sejak tahun 2000, Polytron telah mengekspansi produknya dengan merambah ke televisi dan audio. Untuk segmen smartphone, Polytron memulainya pada 2011. Beberapa seri perangkat Polytron yang diproduksi antara lain Polytron Prime 7s, Polytron Zap 5, Polytron Prime J8, Polytron Zap 6 Cleo, dan lainnya. SPC SPC sendiri dinaungi oleh Supertone yang telah berdiri sejak 1989. Perusahaan ini berpengalaman pada bidang manufaktur teknologi informasi dan produk elektronik. Selain handphone, SPC punya beberapa lini produk lain yang terdiri dari CCTV, Babycam, Door Lock, videotron, LED, wall, Signage, masker medis, thermogan, Fingerprint, komputer, dan tablet. Beberapa smartphone yang telah diproduksi SPC terdiri dari seri X5 Lite, X5 Turbo, X5 Maxi, X5 Ultra, dan lainnya.     Penulis: Loeby Galih Witantra Editor: Dani Agus Sumber: gadgetren.com

Baca Juga

Komentar