Jumat, 29 Maret 2024

Kecelakaan Kerja, Karyawan Holy Grobogan Tewas

Saiful Anwar
Selasa, 26 Juli 2022 18:48:41
Ilustrasi mayat
[caption id="attachment_188000" align="alignleft" width="1024"]Kecelakaan Kerja, Karyawan Holy Grobogan Tewas Ilustrasi[/caption] MURIANEWS, Grobogan – Seorang karyawan PT Holy Karya Sakti turut Desa Mangunsari, Kecamatan Tegowanu, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah mengalami kecelakaan kerja hingga meninggal dunia, Selasa (26/7/2022). Korban diketahui bernama Hadi Akbar Ibrahim (20), warga RT 5 RW 2, Desa Balerejo, Kecamatan Dempet, Kabupaten Demak. Diduga, korban meninggal akibat tersengat listrik. Berdasarkan informasi yang dihimpun, sekitar pukul 07.00 WIB pagi tadi, korban terjatuh di gedung Ski Line H, yang merupakan tempat mesin iron atau alat gosok sarung tangan. Korban terjatuh dengan posisi telentang dengan bagian dada tertimpa meja. Mulut korban mengeluarkan busa. Karyawan yang mengetahui kejadian tersebut pun langsung mengangkat meja yang menindih korban. Selanjutnya, korban digotong dan dibawa ke Klinik Perusahaan. Baca: Sidang Dugaan Korupsi Kades Jatipecaron Grobogan, Lima Saksi Dihadirkan Setelah dilakukan pemeriksaan awal oleh perawat medis perusahaan, korban dibawa ke PKU Muhammadiyah Gubug. ”Kemudian sekitar pukul 8.15 WIB, dari pihak manajemen perusahaan mendapatkan informasi bahwa korban meninggal dunia,” ujar Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Grobogan Teguh Harjokusumo. Kapolsek Tegowanu AKP Danang saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa itu. Meski begitu, pihaknya enggan memberikan keterangan lebih lanjut.   Reporter: Saiful Anwar Editor: Zulkifli Fahmi

Baca Juga

Komentar