Jumat, 29 Maret 2024

Biar Tak Kejebak Macet di Jekulo Kudus, Gunakan Jalur Alternatif Ini

Yuda Auliya Rahman
Sabtu, 23 Juli 2022 13:41:06
Polisi mengatur lalu lintas di ruas Jalan Kudus-Pati. (Murianews/Yuda Auliya Rahman)
[caption id="attachment_303971" align="alignleft" width="1280"] Polisi mengatur lalu lintas di ruas Jalan Kudus-Pati. (Murianews/Yuda Auliya Rahman)[/caption] MURIANEWS, Kudus – Kemacetan panjang terjadi di jalan pantura, Jekulo, Kudus, Jawa Tengah, akibat perbaikan jalan. Jika tak mau terjebak macet, pengendara kendaraan roda empat ataupun dua baiknya bisa memilih jalur alternatif. Terutama pada jam-jam tertentu saat perbaikan jalan. Baik dari arah atau timur ada alternatif yang bisa digunakan pengendara untuk menghindari kemacetan. KBO Satlantas Polres Kudus Ipda Ngatno mengatakan, pengerjaan perbaikan jalan tersebut dilakukan di luar jam-jam padat baik pagi ataupun sore. Setiap harinya, pengerjaan perbaikan jalan dilakukan mulai pukul 09.00 WIB. "Jam padat pagi saat ramai anak sekolah dan pekerja berangkat, itu tidak ada pengerjaan perbaikan jalannya, begitu juga saat sore. Perbaikan jalan, dilakukan biasanya mulai sekitar pukul 9 pagi sampai pukul tiga," katanya, Sabtu (23/7/2022). Baca: Jalan Jekulo Kudus Macet Panjang, Ada Perbaikan Jalan Ia menjelaskan, ada sejumlah ruas jalan yang bisa kendaraan kecil agar penumpukan kendaraan di sekitar lokasi pengerjaan perbaikan jalan bisa diminimalisi. Jalan alternatif tersebut yakni, dari arah timur pengendara mobil ataupun motor bisa memilih melewati jalur alternatif ke arah selatan gapura Desa Pladen. Kemudian, ada juga traffic light Bareng ke arah selatan. Ada lagi lewat, traffic light kerawang yang terdapat dua pilihan alternatif, bisa keselatan ataupun ke utara. Selanjutnya, bagi pengedara yang dari arah barat, bisa melalui jalan alternatif IAIN Kudus ke selatan ataupun lingkar timur ke utara. Bisa juga, melalui jalur alternatif depan Gardu PLN Jekulo, ke utara. ”Kendaraan kecil bisa sementara waktu melalui jalan alternatif dulu, tapi kalau untuk truk-truk besar tidak bisa, karena bukan peruntukannya. Biasanya yang warga Kudus lebih memilih jalur alternatif karena mereka tahu," jelasnya. Pihaknya akan terus melakukan pemantauan saat pengerjaan perbaikan jalan itu masih berlangsung. Sehingga, ketika ada kemacetan panjang langsung bisa tertangani oleh personel yang standby di sekitar lokasi.   Reporter: Yuda Auliya Rahman Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar