Portal berita lokal yang menyajikan informasi dari Kudus, Jepara, Pati, Rembang, Blora, dan Grobogan secara cepat, tepat, dan akurat.

Ini Cara untuk Menghemat Biaya Service Motor yang Bisa Dilakukan Sendiri

Ini Cara untuk Menghemat Biaya Service Motor yang Bisa Dilakukan Sendiri

Foto: Melumasi rantai motor (astramotor.co.id)

MURIANEWS, Kudus – Sepeda motor saat ini sudah menjadi salah satu kebutuhan penting. Indikasinya, penjualan sepeda motor terus meningkat tiap tahunnya.

Ada berbagai kelebihan yang didapat dengan menggunakan sepeda motor. Seperti lebih leluasa menyusuri berbagai kondisi jalan dan juga hemat.

Agar kendaraan selalu nyaman dipakai berkendara maka servis rutin perlu dilakukan. Hal ini untuk mengetahui kondisi motor serta mengganti atau memperbaiki komponen yang sudah aus maupun rusak.

Baca juga: Begini Cara Mudah Merawat Suspensi Sepeda Motor biar Selalu Nyaman Berkendara

Meski demikian, banyak pemilik motor yang jarang melakukan servis rutin kendaraannya. Alasannya, biayanya mahal untuk melakukan servis.

Sebenarnya, ada cara yang bisa dilakukan untuk menghemat biaya servis ini. Yakni, dengan melakukan perawatan rutin yang bisa dikerjakan sendiri.

Bagaimana caranya? Berikut penjelasannya, seperti dilansir dari laman Astra Motor.

1. Cuci motor secara teratur

Tidak hanya mesin saja yang perlu dirawat, tapi tampilan dan bodi motor juga perlu untuk dirawat. Proses cuci motor bisa kamu lakukan sendiri di rumah tanpa perlu mengeluarkan uang untuk pergi ke tempat cuci motor atau salon motor.

Peralatan yang perlu kamu siapkan hanyalah air bersih, kanebo, dan sampo khusus motor. Jika kamu ingin hasil yang lebih maksimal, maka kamu juga bisa menggunakan spray wax untuk menjaga bodi motor kamu tetap kinclong.

2. Lumuri rantai dengan minyak rantai secara rutin

Rantai merupakan salah satu komponen penting pada sepeda motor. Rantai yang berkarat dan tidak terlumuri minyak bisa mengakibatkan performa sepeda motor menurun. Bahkan, bisa mengakibatkan rantai putus saat kamu gunakan berkendara.

Jadi, sangat penting untuk kamu rutin melumuri rantai dengan minyak. Tak perlu dibawa ke tempat servis, kamu cukup melumuri rantai motormu dengan pelumas rantai.

3. Ganti oli motormu secara berkala

Hal ini yang kadang dilupakan oleh beberapa orang. Oli yang tidak rutin diganti bisa berdampak pada keausan mesin. Mesin yang aus bisa membuat sepeda motor rusak dan menambah biaya servis.

Kamu perlu mengganti oli sesuai jangka waktu yang sudah kamu tentukan dan kondisi penggunaan motor kamu. Jangan sampai oli yang sudah berwarna hitam pekat dan kekentalannya berkurang masih kamu pertahankan dan tidak kamu ganti.

4. Cek dan rawat busi secara teratur

Kondisi busi bisa dicek secara berkala dan kamu bisa melihat apakah ujung busi sudah mulai terlihat hitam. Jika memang ujung busi sudah berwarna hitam, maka kamu bisa membersihkannya dengan menggunakan sikat atau kain halus. Hal ini agar busi bisa bekerja dengan maksimal dan tidak bermasalah untuk motormu.

Selain itu, jika speedometer motormu sudah menunjukkan angka 12.000 km, maka sudah saatnya untuk mengganti busi agar performa sepeda motormu tetap mantap!

5. Bersihkan filter dan kaburator secara rutin

Dua komponen yang merupakan hal penting dalam proses pembakaran ini sangat perlu dijaga kondisinya. Jangan sampai banyak kerak yang menempel di kedua komponen ini hingga merusak sepeda motormu.

Kamu bisa membersihkan sendiri secara teratur dengan menyemprotkan cairan pembersih karburator melalui lubang busi. Sementara untuk filter, kamu bisa sedikit mencampurkan cairan pembersih filter setelah kamu mengisi bensin sebanyak 3-5 liter.

 

 

Penulis: Dani Agus
Editor: Dani Agus
Sumber: astramotor.co.id

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.