Jumat, 29 Maret 2024

Mulai Besok, Jago-Jago Tenis Meja Senior se-Asia Tenggara Mulai Bertarung di SEATTC 2022

Budi Santoso
Rabu, 22 Juni 2022 20:40:54
Pemain Indonesia Novida Widarahman akan memperkuat Timnas Indonesia Senior di ajang South East Asian Table Tenis Championship (SEATTC) 2022. (Murianews/Budi Erje)
[caption id="attachment_297650" align="alignleft" width="1280"] Pemain Indonesia Novida Widarahman akan memperkuat Timnas Indonesia Senior di ajang South East Asian Table Tenis Championship (SEATTC) 2022. (Murianews/Budi Erje)[/caption] MURIANEWS, Bangkok – Kejuaraan Southeast Asian Junior & Cadet Table Tennis Championship (SEAJCTTC) 2022 resmi berakhir hari ini (22/6/2022). Meski begitu, hajat Asosiasi Tenis Meja Asia Tenggara (SEATTA) belum berakhir. Sepekan ke depan, SEATTA kembali menggelar kejuaraan tingkat senior bertajuk South East Asian Table Tenis Championship (SEATTC) 2022. Dalam kejuaraan ini, jagoan-jagoan tenis meja se-Asia Tenggara akan adu gengsi memperebutkan gelar juara. Event SEATTC 2022 sendiri merupakan penyelenggaraan yang ke-12 pada tahun ini. Kejuaraan ini akan mempertandingkan nomor beregu dan perorangan untuk putra-putri. Menurut Muhlis Maryono, Sekretaris SEATTA, untuk turnamen tahun ini, di sektor putra akan diikuti delapan negara ASEAN. Negara-negara itu adalah Singapura, Malaysia, Indonesia, Thailand, Kamboja, Laos. Filipina dan Vietnam. Sedangkan di sektor putri, untuk turnamen kali ini aka nada enam negara peserta. Masing-masing Malaysia, Thailand, Singapura, Filipina, Indonesia dan Vietnam. Seperti turnamen Junior dan Kadet yang sudah selesai, turnamen ini akan memainkan nomor beregu lebih dulu. ”Turnamen ini adalah untuk level senior. Kalau sepekan terakhir kan untuk kadet dan junior. Pelaksanaanya akan dimulai besok Kamis (26 Juni 2022), dengan mempertandingkan nomor beregu lebih dulu,” jelas Muhlis Mariyono, Rabu (22/6/2022). Untuk nomor beregu dijadwalkan akan berlangsung selama dua hari, pada Kamis (23/6/2022) dan Jumat (24/6/2022). Sedangkan pada hari ke-3, atau Sabtu (25/6/2022) turnamen akan memasuki pertandingan-pertandingan nomor perseorangan. Direncanakan seluruh pertandingan nomor perseorangan akan selesai pada Selasa (28/6/2022). Timnas Tenis Meja Indonesia sendiri akan turun di semua nomor yang dipertandingkan. Pemain-pemain yang sempat turun di kelompok Junior putra dan putri akan menjadi tulang punggung Timnas Indonesia di SEATTC 2022 ini. Satu pemain senior Indonesia Benyamin Mulia Pratikto disusulkan untuk melengkapi Timnas Indonesia di sektor Putra. Sehingga dengan demikian Tim Putra Indonesia akan berisikan Benyamin Mulia Pratikta, Rafanale Niman, Hafidz Nuur dan Fikri Fadilah. Sedangkan Tim Putri Timnas Indonesia akan bermaterikan Siti Aminah, Dwi Oktaviani, Cindy Marcella dan Novida Widarahman.   Reporter: Budi Erje Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar