Jumat, 29 Maret 2024

Paulo Dybala Minta Gaji Besar, Hotspur ‘Menggelepar’ Menghindar

Murianews
Sabtu, 4 Juni 2022 15:28:04
Paulo Dybala kini masih terus mencari klub baru, setelah berstatus bebas transfer. Hotspur menolak setelah harganya dinilai terlalu tinggi. (facebook.com/paulodybala)
[caption id="attachment_293890" align="alignleft" width="1152"]Paulo Dybala Paulo Dybala kini masih terus mencari klub baru, setelah berstatus bebas transfer. Hotspur menolak setelah harganya dinilai terlalu tinggi. (facebook.com/paulodybala)[/caption] MURIANEWS, London – Paulo Dybala dikabarkan mendapat penolakan dalam upayanya bergabung dengan Tonttenham Hotspur, Inggris. Mantan penyerang Juventus itu disebutkan meminta gaji besar, sehingga membuat Hotspur ‘menggelepar’ mengindar. Dybala yang berstatus sebagai pemain bebas transfer sebenarnya menjadi salah satu opsi menarik bagi bagi banyak klub. Tonttenham Hotspur sendiri termasuk salah satu klub yang mencoba mendapatkan ‘peruntungan’ untuk mendapatkan penyerang internasional Argentina itu. Meskipun berstatus sebagai pemain ‘gratisan’, kabarnya pimpinan Spur menolak Dybala. Sebab pemain itu disebutkan meminta gaji besar sampai 280 ribu poundsterling setiap pekannya. Permintaan gaji Paulo Dybala sendiri sebenarnya sudah lebih rendah dari yang diterimanya saat di Juventus. Di klub Italia itu Dybala mendapatkan bayaran 373 ribu poudsterling setiap pekannya. BACA JUGA: Angel Di Maria Tinggalkan PSG, Paulo Dybala Jadi Rebutan Banyak Klub Karena gajinya yang tinggi ini, konon Juventus pada akhirnya harus memilih untuk melepaskannya. Mereka tidak berani menyodorkan kontrak baru untuk pemain asal Argentina, yang sudah 7 tahun bersama mereka. Dari klub-klub Inggris sendiri, kabarnya selain Hotspur ada beberapa klub yang juga tertarik untuk menggunakan jasa pemain ini. Klub-klub itu adalah Manchester United dan Arsenal. Namun kemungkinan, masalah gaji yang besar akan membuat dua klub ini harus berpikir lebih panjang. Diluar klub Inggris, Inter Milan disebutkan sudah mengajukan penawaran cukup menggiurkan bagi Dybala. Klub Italia yang baru saja kehilangan gelar itu menawarkan kontrak senilai 6 juta poundsterling semusim. Jika dihitung per pekan nilainya mencapai 260 ribu poundsterling, atau hanya selisih 20 ribu poundsteling dari yang diminta Dybala. Inter Milan juga dikabarkan memiliki rencana untuk membawa pulang kembali Romeli Lukaku dari Chelsea. Pemain Belgia yang meredum bersama Chelsea ini akan dipanggil dengan status pinjaman. Romelu Lukaku meninggalkan Giuseppe Meazza dengan nilai transfer 97,5 juta poundsterling pada akhir musim lalu. Namun, di Chelsea, Lukaku kesulitan tampil secara regular. Sehingga dirinya bersedia mengambil pemotongan gaji besar untuk mendukung kesepakatan bersama. Penulis: Budi Erje Editor: Budi Erje Sumber:  Mirror  

Baca Juga

Komentar