Jumat, 29 Maret 2024

Jadi Rebutan Emak-Emak Saat Cek CFD Kudus, Hartopo: Warga Sudah Sangat Rindu

Vega Ma'arijil Ula
Minggu, 29 Mei 2022 15:04:17
Bupati Kudus Hartopo jadi rebutan foto di CFD Kudus. (Murianews/Vega Ma'arijil Ula)
[caption id="attachment_292694" align="alignleft" width="1024"]Jadi Rebutan Emak-Emak Saat Cek CFD Kudus, Hartopo: Warga Sudah Sangat Rindu Bupati Kudus Hartopo jadi rebutan foto di CFD Kudus. (Murianews/Vega Ma'arijil Ula)[/caption] MURIANEWS, Kudus - Bupati Kudus Hartopo meninjau langsung gelaran Car Free Day (CFD), Minggu (29/5/2022). Sebab, itu kali pertama digelar sejak vakum dua tahun akibat tak terkendalinya kasus Covid-19. Pengunjung CFD datang untuk berolahraga, kulineran, hingga bercengkerama dengan keluarga, kerabat, ataupun sahabat. Seperti sebelumnya, CFD tetap digelar di sekitar Alun-alun Simpang Tujuh Kudus. Hartopo yang meninjau gelaran CFD pun dielu-elukan. Bahkan, ia jadi rebutan warga untuk berfoto bersama. Ia pun melayani permintaan warganya itu. Baca: Tak Semua Pengunjung CFD Kudus Scan PeduliLindungi Salah seorang warga Desa Kaliputu, Kecamatan Kota, Kabupaten Kudus yang meminta foto bersama, Sarifa Sa'adati mengaku ingin mengabadikan momen bersama orang nomor satu di Kudus itu. Tujuannya untuk kenang-kenangan. "Sebagai kenang-kenangan aja bisa foto bersama dengan pak bupati. Karena kan beliau waktunya terbatas. Mumpung bertemu di sini," katanya, Minggu (29/5/2022). Sarifa mengaku senang karena CFD kembali digelar di Kota Kretek, sehingga dia dan rekan-rekannya dapat bersua bersama-sama. "Pastinya senang sekali karena bisa kumpul-kumpul lagi bareng teman-teman. Apalagi sudah dua tahun tidak ada CFD. Harapannya ke depannya ada terus," imbuhnya. Bupati Kudus HM Hartopo mengatakan masyarakat Kudus sudah sangat rindu dengan gelaran CFD. Dia menyebut masyarakat yang hadir hari ini sangat antusias. "Antusiasme masyarakat hari ini di CFD sangat tinggi. Karena memang sudah rindu dengan kegiatan ini. Bahkan tidak hanya masyarakat, tetapi juga PKL yang jualan juga antusias," katanya.   Reporter: Vega Ma'arijil Ula Editor: Zulkifli Fahmi

Baca Juga

Komentar