Jumat, 29 Maret 2024

UMKM Peci Goni Kudus Mejeng di Forum G20 di Yogyakarta

Vega Ma'arijil Ula
Kamis, 12 Mei 2022 13:24:30
Perwakilan UMKM asal Kudus, Nunung Ervana mengikuti pameran UMKM di Hotel Tentrem, Yogyakarta. (MURIANEWS/ Istimewa)
[caption id="attachment_289211" align="alignleft" width="1280"] Perwakilan UMKM asal Kudus, Nunung Ervana mengikuti pameran UMKM di Hotel Tentrem, Yogyakarta. (MURIANEWS/ Istimewa)[/caption] MURIANEWS, Kudus - UMKM Peci goni asal Kabupaten Kudus, Jawa Tengah mejeng di Forum G20 yang digelar Selasa hingga Kamis (10-12/5/2022) di Hotel Tentrem, Yogyakarta. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Kemnaker). Diketahui, G20 merupakan forum kerja sama ekonomi Internasional. Forum ini diikuti oleh negara-negara perekonomian besar di dunia yang terdiri dari 19 negara dan satu lembaga Uni Eropa. Di Hotel Tentrem, Yogyakarta itu memamerkan 50 UMKM. Deretan UMKM tersebut berasal dari beberapa daerah di Indonesia. Perwakilan UMKM asal Kudus, Nunung Ervana mengatakan, awalnya dia dihubungi oleh perwakilan dari Kemnaker saat pertengahan Ramadan tahun ini. Baca: Indonesia Dipercaya Jadi Presidensi G20, Ganjar: Ini Luar Biasa Dari Kudus, hanya dirinya yang terpilih ikut pameran. Menurut penjelasannya, seleksi itu dilihat dari seberapa jauh produk dipasarkan. "Penilaian mereka dari track record pelaku UMKM. Kemudian kualitas produk, dan keunikan sebuah produk," katanya, Kamis (12/5/2022). Selain membawa produk peci goni miliknya, Nunung juga membawa produk UMKM dari beberapa rekannya yang ada di Kudus. Seperti kerudung, parsel, dan kaligrafi. Tujuannya juga agar dilirik beberapa peserta G20. Nunung berharap kegiatan pameran UMKM seperti ini dapat terus berjalan. Sehingga dapat mengenalkan UMKM Kota Kretek. "Semoga UMKM dari Kudus semakin dikenal di kancah nasional dan internasional," imbuhnya.   Reporter: Vega Ma'arijil Ula Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar