HPN 2022, Ketua DPR RI: Pers Efektif Tangkal Hoaks

MURIANEWS, Jakarta- Ketua DPR RI Puan Maharani turut menyampaikan statemen terkait dengan Hari Pers Nasional (HPN) 2022. Menurutnya, pers saat ini sangat efektif untuk menangkal berbagai kabar bohong atau hoaks.
Bahkan, kehadiran pers mampu memberikan edukasi kepada masyarakat betapa pentingnya mengenyam informasi yang benar atau tidak bohong. Edukasi ini adalah sisi positif yang patut dikembangkan dan disebarluaskan.
“Saya mengapresiasi kerja-kerja jurnalistik yang dilakukan media massa dalam melawan berita bohong pada peringatan HPN) yang jatuh setiap tanggal 9 Februari. Saya mengucapkan selamat Hari Pers Nasional 2022,” kata Puan dilansir dari Antaranews.com, Rabu (9/2/2022).
Baca: HPN Jateng Bahas Kebangkitan UMKM saat Pandemi
Puan mengatakan, tantangan jurnalis saat ini adalah untuk membantu masyarakat mendapatkan informasi yang akurat. Dia menilai, jurnalisme harus hadir sebagai lembaga “clearing house” untuk memverifikasi isu-isu yang beredar di masyarakat.
“Saya mengapresiasi media massa yang telah melakukan verifikasi melalui ‘fact-cheking’ untuk meluruskan berita-berita bohong, terutama dalam penanganan COVID-19 dan vaksinasi,” katanya.
Baca: Peringati HPN, PWI Jepara Gelar Road Show Jurnalistik
Puan juga berharap, pers tidak melupakan kewajiban untuk mengedukasi masyarakat terutama karena pers merupakan pilar keempat dalam demokrasi.
Karena itu menurut dia, fungsi pers untuk mendidik masyarakat dengan meluruskan isu-isu hoaks juga berjalan dalam bidang lainnya, untuk mencegah “infodemi” lainnya.
Penulis: Cholis Anwar
Editor: Cholis Anwar
Sumber: Antaranews.com