Jumat, 29 Maret 2024

Tips Olah Masakan Tetap Nikmat Meski Rendah Garam

Murianews
Kamis, 18 November 2021 18:20:20
Memasak masakan (Freepik)
[caption id="attachment_253481" align="alignleft" width="1280"]Tips Olah Masakan Tetap Nikmat Meski Rendah Garam Memasak masakan rendah garam dengan memanfaatkan MSG. (Freepik)[/caption] MURIANEWS, Kudus - Saat memasak, garam merupakan salah satu komponen yang wajib ada. Tapi mengonsumsi garam berlebih, dapat mengganggu kesehatan seperti contohnya hipertensi. Orang yang memiliki riwayat darah tinggi atau hipertensi disarankan untuk membatasi konsumsi garam. Walau penggunaan garam dibatasi, tidak serta merta mengorbankan cita rasa makanan. Melansir dari Kompas.com, Guru Besar Keamanan Pangan dan Gizi IPB, Achmad Sulaeman, menyebut akan sayang jika makanan yang sehat dan bergizi namun tidak enak rasanya. "Kepuasan ini bisa menghilangkan stres dan meningkatkan fungsi imun," ujarnya. Baca juga: Pingin Tahu Proses Pembuatan Garam di Desa Jono Grobogan? Begini Caranya Mengonsumsi makanan tidak enak dapat memicu meningkatnya hormon stres dan menurunkan imunitas tubuh. Sehingga dengan meningkatnya hormon stres dan menurunkan imun tubuh, dapat memicu gangguan kesehatan lainnya. Makanan yang bergizi dan sehat namun tetap enak disantap dapat diperoleh dengan cara pengolahan dan memilih bahan pangan yang tepat. Karena rasa yang enak saat menyantapnya merupakan salah satu tujuan orang tersebut mau memakannya. Meski memasak makanan rendah garam, dapat memilih bumbu rendah sodium yang menambah cita rasa. Penggunaan senyawa umami layaknya monosodium glutamate (MSG) dalam memasak dapat menjadi alternatif untuk mendapatkan rasa gurih dan enak dari makanan. MSG memiliki kandungan sodium yang lebih rendah dari garam. Di setengah sendok makan atau sekitar 2,5 gram garam, mengandung 1000 mg sodium. Dibandingkan dengan MSG dijumlah yang sama, penyedap makanan ini hanya mengandung 300 mg sodium. Rasa umami memiliki fungsi yang baik untuk meningkatkan cairan ludah. Selain itu rasa umami juga dapat meningkatkan cairan lambung yang membuat makanan lebih sempurna dicerna. Walau MSG aman digunakan untuk makanan, mengonsumsi MSG harus tetap sesuai saran penyajian. Karena mengonsumsi apapun yang berlebih dikhawatirkan dapat mengganggu kesehatan tubuh.   Penulis: Loeby Galih Witantra Editor: Zulkifli Fahmi Sumber: Kompas.com

Baca Juga

Komentar