Jumat, 29 Maret 2024

Inilah Anggota Tim Voli Indoor Kudus di Popda Jateng

Yuda Auliya Rahman
Senin, 8 November 2021 18:23:48
Tim Volli Indoor Kudus yang akan bertanding di arena Popda Jawa Tengah. (MURIANEWS/Yudha Aulia Rahman)
[caption id="attachment_251645" align="alignleft" width="1280"]Popda Jateng Tim Volli Indoor Kudus yang akan bertanding di arena Popda Jawa Tengah. (MURIANEWS/Yudha Auliya Rahman)[/caption] MURIANEWS,Kudus – Tim Volli Indoor Kudus akan turun di arena Popda (Pekan Olahraga Pelajar Daerah) Jateng. Mereka kini sedang menjalani pemusatan latihan secara simultan. Menghadapi Popda Jawa Tengah, atlet voli indoor Kudus mulai menyiapkan fisik, mental, dan tehnik-nya. Sejumlah nama atlet pun telah dipilih mewakili Kudus di cabor bola voli indoor ini. Sedikitnya ada 12 nama atlet voli indoor putra yang dipersiapkan untuk mengikuti ajang Popda Jateng 2021. Mereka merupakan atlet-atlet pelajar yang sudah disaring melalui seleksi ketat. Mereka yang sudah masuk dalam daftar tim adalah, Adam Surya Saputra, Ahmad Farid Badruz Zaman, Muhammad Rizqi Fahmi, Aldi Ardana, dan Joko Supriyanto. Nama-nama tersebut akan bermain di posisi open spiker. Kemudian Naufal Nizar Fazari, Adam Firdaus S, dan Dheo Arya Ananta, yang akan mengisi posisi quicker smash. Selanjutnya ada Reihan Damar Yovand, Khoirul Afandi, dan Muhammad Adnan Al'ihza, yang akan mengisi posisi setter atau tosser. Sedangkan untuk posisi libero hanya ada satu nama, diisi Irfan Haris Kurniawan. Dari 12 nama tersebut, sepuluh nama diantaranya merupakan siswa SMA NU Al-Ma'ruf Kudus dan dua nama lain dari SMA 2 Bae Kudus serta SMK Bhina Tunas Bakti Juana. Kondisi tersebut memberi sisi positif pada masalah kerjasama tim. BACA JUGA: Volli Indoor Kudus Gelar TC Popda Jateng "Dua tahun terakhir, tim sudah kami persiapkan untuk Popda Jateng. Kami mengandalkan team work yang sudah terbentuk. Dua pemain lain di luar SMA Al-Ma'ruf juga sudah mudah berbaur dengan yang lain," kata Pelatih Voli Indoor Kudus Agung Pribadi, Senin (8/11/2021). Apalagi, selama ini mereka juga sudah kerap mengikuti pertandingan uji coba ataupun turnamen. Bahkan, di even turnament yang terakhir diikuti di tingkat Jawa Tengah mereka mampu menjadi finalis. "Yang kami boyong ke popda ini sudah kelahiran 2005-2006, sering tryout dan mengikuti turnament. Terakhir mereka mencapai semi finalis di turnamen level Jawa Tengah, lawannya Vita Solo. Waktu final mainnya di outdoor, saya mengundurkan diri karena takut ada yang cidera, timnya juga persiapan untuk Popda," ungkapnya. Meski demikian, kondisi tersebut juga tidak membuatnya menjadi lengah. Tim terus digenjot untuk mengikuti pelatihan terpusat hingga tryout yang dilakukan di sepuluh hari kedepan. "Latihan dril bola, spike, servis, hingga defence blok. Begitu juga dengan mental para atlet, yang sangat perlu dimatangkan lagi," jelasnya. Reporter : Yuda Auliya Rahman Editor: Budi erje

Baca Juga

Komentar