Jumat, 29 Maret 2024

Prakiraan Cuaca Jepara Hari Ini, Apakah Hujan?

Faqih Mansur Hidayat
Selasa, 26 Oktober 2021 10:41:53
Kepulan awan tampak di daerah Kudus pagi hari. (Murianews/Vega Ma'arijil Ula)
[caption id="attachment_217389" align="alignleft" width="2560"] Kepulan awan tampak di daerah Kudus pagi hari. (MURIANEWS/Vega Ma'arijil Ula)[/caption] MURIANEWS, Jepara - Cuaca di Kabupaten Jepara sepanjang Selasa (26/10/2021) hari ini diperkirakan terus berawan. Namun, diprediksi pula akan turun hujan. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan pagi sampai pukul 10.00 WIB ini, cuaca Jepara akan berawan. Suhu udara mencapai 28 derajat celsius dengan kelembaban udara sekitar 75 persen. Angin akan melaju dari arah tenggara dengan kecepatan 10 kilometer per jam. Pada pukul 10.00 WIB sampai 13.00 WIB, langit Jepara diprediksi masih akan berawan. Suhu udara akan naik menjadi 30 derajat celsius dengan kelembaban 65 persen. Angin akan bergerak dari arah barat laut dengan kecepatan 20 kilometer per jam. Kemudian, pada pukul 13.00 WIB, langit Jepara masih akan berawan. Suhu mencapai 34 derajat celsius dengan kelembaban udara mencapai 55 persen. Angin akan melaju dengan kecepatan 20 kilometer per jam dari arah barat laut. Pada pukul 16.00 WIB, diprediksi langit Jepara akan kembali berawan. Suhu udara diperkirakan turun menjadi 34 derajat celsius dengan kelembaban udara 65 persen. Angin akan bergerak dari arah tenggara dengan kecepatan 20 kilometer per jam. Pada malam hari nanti, BMKG memprediksi Jepara akan diguyur hujan mulai pukul 19.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB lebih. Suhu udara sekitar 29 derajat celsius. Dengan kecepatan angin sekitar 10 kilometer per jam dari arah Tenggara. Setelah pukul 22.00 WIB, langit alan kembali berawan. Ketidakpastian cuaca ini mesti disikapi dengan baik. Tetap persiapkan jas hujan dan jaga kesehatan.   Reporter: Faqih Mansur Hidayat Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar