Lagi-lagi Persijap Hanya Mampu Bermain Imbang

Persijap kembali hanya berhasil meraih hasil imbang di pertandingan ke-5 mereka di Liga 2 Indonesia. Melawan PSIM Yogyakarta, Persijap bermain imbang 2-2. (MURIANEWS/Faqih Mansyur Hidayat)
MURIANEWS, Jepara– Nasib Laskar Kalinyamat mungkin ditakdirkan hanya bisa bermain imbang di putaran pertama Liga 2 2021. Bagaimana tidak, lima kali bertanding, lima kali pula Persijap Jepara tak mampu menang sekalipun.
Malam ini, Stadion Manahan Solo kembali menjadi saksi betapa tim kebanggaan masyarakat Bumi Kartini itu tak bisa meraih poin penuh. Melawan PSIM Jogjakarta, Persijap mengakhiri pertandingan terakhir di putaran pertama ini dengan skor 2-2.
Bisa dibilang Persijap masih beruntung. Pasalnya, dua kali Persijap tertinggal dari Laskar Mataram. Pada menit ke 29, gawang Harlan Suardi dijebol oleh Ahmad Ikhwan.
Padahal lini pertahanan Persijap yang dikomandoi Ardan Aras cukup disiplin dan tangguh. Tertinggal satu goal, Laskar Kalinyamat mulai mengencangkan serangan. Namun, hingga wasit meniup peluit pertanda turun minum, tak ada goal baru tercetak.
BACA JUGA: Persijap Tim Raja Seri di Liga 2 Indonesia
Memasuki babak ke dua, Persijap memulai dengan trengginas. Itu terbukti dari hadirnya goal yang dicetak oleh Ricky Ariansyah. Kepalanya berhasil menyundul bola dari tendangan bebas.
PSIM tak mau diam. Serangan demi serangan terus dilancarkan ke jantung pertahanan Persijap Jepara. Pada menit ke 65, Ahmad Ikhwan kembali mencetak goal manis yang merobek gawang Harlan Suardi.
Persijap nyaris saja dipaksa bertekuk lutut di hadapan PSIM. Beruntung, pada menit ke 88, Ricky Ariansyah kembali mencetak goal saat diberi kesempatan tendangan bebas yang berjarak beberapa meter dari kotak pinalti PSIM. Hingga wasit meniupkan peluit panjangnya, skor masih tetap sama 2-2.
Menanggapi hasil itu, asisten pelatih Persijap Suganda, menyampaikan bahwa pihaknya sudah berusaha semaksimal mungkin dalam pertandingan malam ini. Namun, apa boleh buat, semangat dan permainan bagus Persijap harus terbayar dengan hanya bisa bermain imbang.
“Kami akan mengevaluasi keseluruhan lini dari hasil pertandingan malam ini. Soal hasil yang selalu imbang, kami sudah berusaha keras untuk bisa menang. Tapi realitanya kita mesti kembali imbang. Yang pasti semuanya akan kami evaluasi,” kata Suganda.
Reporter: Faqih Mansur Hidayat
Editor: Budi erje