Jumat, 29 Maret 2024

175 Anak Sunat Massal di Masjid Agung Kudus

Anggara Jiwandhana
Selasa, 19 Oktober 2021 10:08:31
Salah seorang anak tengah dikhitan oleh tenaga medis di Masjid Agung Kudus. (MURIANEWS/Anggara Jiwandhana)
[caption id="attachment_246986" align="alignleft" width="1280"] Salah seorang anak tengah dikhitan oleh tenaga medis di Masjid Agung Kudus. (MURIANEWS/Anggara Jiwandhana)[/caption] MURIANEWS, Kudus – Ada yang memasang raut muka tegang, ada juga yang memasang raut muka santai dan masih tersenyum. Pemandangan tersebut terlihat ketika ratusan anak-anak dari berbagai desa menunggu gilaran untuk dikhitan di Masjid Agung Kudus, Selasa (19/10/2021) pagi. Pihak Masjid Agung memang tengah menyelenggarakan khitan massal secara gratis untuk memperingati Mauid Nabi Muhammad SAW. Sebanyak 175 anak pun terdaftar dalam kegiatan tersebut. Ketua panitia, Handoko, menyebut animo anak-anak pada tahun ini terbilang tinggi. Kuota yang disediakan panitia pun ludes hanya dalam hitungan jam saat pendaftaran dibuka. “Baru sejam langsung penuh, animonya memang tinggi,” kata dia di sela kegiatan. Untuk memecah kerumunan, panitia membagi proses khitan ke tiga sesi. Yakni sesi pertama pukul 07.00 WIB hingga 08.30 WIB sebanyak 60 anak. Kemudian tahap dua pukul 08.30 sampai 09.30 WIB sebanyak 60 anak. “Sementara 50 anak sisanya masuk sesi tiga mulai pukul 09.30 WIB,” ujarnya. Pihaknya pun memastikan semua kegiatan pada pagi hari ini telah menerapkan protokol kesehatan. Mulai dari mencuci tangan, memakai masker, dan pengaturan jarak. Baca: Mashuri Perangkat Desa di Kudus Viral karena Meronta-Ronta Saat Divaksin, Saat Sunat Pun Tak Mau Disuntik Salah satu peserta, Tazaka Hikmat mengaku senang bisa mengikuti kegiatan tersebut. Bocah kelas empat sekolah dasar tersebut pun mengucapkan terima kasih karena bisa mengikuti khitan massal. “Ini kepengenan sendiri, saya ucapkan terima kasih karena sudah dibolehkan ikut,” tandasnya. Sementara Bupati Kudus HM Hartopo menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berdonasi di acara tersebut. Sehingga pada tahun ini, jumlah anak yang bisa merasakan manfaatnya bisa bertambah dari tahun sebelumnya. “Kami atas nama pemerintah daerah mengucapkan banyak terima kasih atas semua pihak yang telah menyuport kegiatan ini,” tandas Hartopo.   Reporter: Anggara Jiwandhana Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar