Kamis, 28 Maret 2024

Tim Thomas Indonesia Bertemu Malaysia Lagi

Budi Santoso
Kamis, 14 Oktober 2021 21:39:16
Tim Thomas Indonesia akan menghadapi Malaysia di pertandingan perempat final. (facebook.com/badmintonindonesia)
[caption id="attachment_245960" align="alignleft" width="1856"] Tim Thomas Indonesia akan menghadapi Malaysia di pertandingan perempat final. (facebook.com/badmintonindonesia)[/caption] MURIANEWS, Aarhus- Tim Thomas Indonesia dipastikan akan mengulangi pertemuan melawan Malaysia di Perempat Final Piala Thomas. Ulangan perempat final di Piala Sudirman tempo hari kembali terulang. Hasil drawing perempat final Piala Thomas, yang dilakukan Kamis (14/10/2021) malam ini mempertemukan dua musuh bebuyutan ini. Indonesia yang berstatus sebagai Juara Grup A akan menghadapi runner-up Grup D, Malaysia. Pertemuan Indonesia Vs Malaysia seperti dikatehui telah memunculkan sebuah ‘persaingan Prestise. Tidak hanya di cabang bulutangkis saja, namun juga di cabang olahraga lainnya, khususnya sepak bola. BACA JUGA: Indonesia Akhirnya Lolos Perempat Final Piala Thomas Bagi Indonesia, ini adalah kesempatan untuk melakukan refans atas kekalahannya pada Piala Sudirman yang baru digelar belum lama ini. Di Piala Sudirman, Indonesia dikalahkan Malaysia dengan skor 2-3. Berdasarkan hasil drawing Piala Thomas, jika Indonesia bisa mengatasi Malaysia, maka lawan berikutnya di semifinal adalah pemenang antara Denmark Vs India. Indonesia, Malaysia, Denmark dan India berada di blok yang sama di bagan pertandingan Piala Thomas. Sementara empat tim lainnya, China, Thailand, Jepang dan Korea Selatan berada di blok yang lain. China akan berhadapan dengan Thailand, sementara Jepang akan bertarung melawan Korea. Pemenang dari masing-masing pertandingan itu akan saling bertemu di semifinal. Indonesia menjadi juara Grup A setelah mengemas tiga kemenangan. Membuka laga Thomas Cup dengan menundukkan Aljazair 5-0, tim Merah Putih menang 3-2 atas Thailand dan Taiwan. Sementara Malaysia merupakan runner up Grup D, berada di bawah Jepang. Malaysia kalah 1-4 dari Jepang dan menang 5-0 atas Kanada. Pada Piala Thomas sebelumnya, Indonesia juga bertemu Malaysia dan mengemas kemenangan 3-1 sebelum kalah dari China di semifinal. Berikut Hasil Drawing Piala Thomas 2020: Indonesia vs Malaysia, Denmark vs India China vs Thailand, Jepang vs Korea Selatan Penulis: Budi erje Editor: Budi erje Sumber: CNN Indonesia

Baca Juga

Komentar