Kamis, 28 Maret 2024

Bantuan Beras untuk 96.128 Keluarga Terdampak Pandemi di Pati Mulai Didistribusikan

Cholis Anwar
Rabu, 28 Juli 2021 11:46:17
Bupati Pati Haryanto melepas bantuan beras yang didistubusikan Bulog. (MURIANEWS/Cholis Anwar)
  [caption id="attachment_230598" align="alignleft" width="880"] Bupati Pati Haryanto melepas bantuan beras yang didistubusikan Bulog. (MURIANEWS/Cholis Anwar)[/caption] MURIANEWS, Pati - Perum Bulog Subdivre II Pati mulai menyalurkan bantuan beras kepada 96.128 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Pati. Masing-masing KPM akan mendapatkan 10 kilogram beras dengan kualitas medium. Secara simbolis, Kepala Bulog Pati Yonas Haryadi Kurniawan menyerahkan bantuan tersebut kepada Bupati Pati Haryanto. Kemudian oleh bupati, diberikan langsung kepada lima perwakilan KPM yang mendapatkan bantuan di Halaman Gudang Bulog Desa Bumirejo, Kecamatan Margorejo. Kemudian, sejumlah truk yang berisi beras juga sudah siap untuk mengirimkan ke masing-masing kecamatan. Dari kecamatan, selanjutnya akan didistribusikan ke desa oleh masing-masing kepala desa. Yonas mengatakan, bantuan tersebut adalah program dari pusat yang diamanatkan melalui Bulog. Untuk Bulog Pati sendiri, memang membawahi lima kabupaten, yakni di Pati, Jepara, Blora, Rembang dan Kudus. "Yang kami gelontorkan ini ada 3.000 ton beras untuk lima kabupaten. Namun, untuk masing-masing kabupaten jumlah penerimanya memang berbeda. Khusus untuk Pati ada 96.128 penerima," katanya, Rabu (28/7/2021). Ia menambahkan, untuk bantuan ini memang membutuhkan kerja sama dari camat maupun kepala desa. Sebab, yang mengetahui langsung nama-nama dan alamat KPM adalah pihak desa. "Sehingga, dalam pendistribusian ini kami juga menggandeng instansi terkait, termasuk perangkat desa dan dari kecamatan, agar distribusi dapat tersalurkan dengan baik," imbuhnya. Dalam pendistribusian ini, pihaknya menargetkan agar pada 5 Agustus mendatang, proses pendistribusian sudah selesai. Sementara Bupati Pati Haryanto mengatakan, untuk bantuan 10 kilogram beras ini program dari pemerinah pusat yang langsung dimandatkan kepada Bulog. Penerimanya sendiri sudah ditentukan, yakni yang masuk dalam KPM penerima Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST). "Ini sudah ada posnya masing-masing. Kami minta, camat dan kepala desa membantu mendistribusikan beras ini agar sampai ke penerima," tutupnya.   Reporter: Cholis Anwar Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar