Selasa, 19 Maret 2024

Jika Camp Nou Direnovasi, Barcelona Kemungkinan Besar Gunakan Johan Cruyff Arena

Budi Santoso
Minggu, 18 Juli 2021 17:06:21
Stadion Camp Nou, kandang Barcelona, akan direnovasi.(instagram/@fcbarcelona)
[caption id="attachment_228931" align="alignleft" width="1080"] Stadion Camp Nou, kandang Barcelona, akan direnovasi.(instagram/@fcbarcelona)[/caption] MURIANEWS, Barcelona- Tim Barcelona selain menghadapi masalah finansial, kini juga dihadapkan pada masalah home base mereka. Mereka kemungkinan harus meninggalkan Stadion Camp Nou dalam waktu yang cukup lama. Stadion Camp Nou yang selama ini menjadi kandang Barcelona, direncanakan harus menjalani renovasi. Pihak klub dalam hal ini masih melakukan serangkaian pembahasan untuk memastikan dimana mereka akan bermain jika renovasi itu dilaksanakan. Media Spanyol, Mundo Deportivo melaporkan para eksekutif klub Barcelona sudah beberapa kali melakukan pertemuan dengan Dewan Kota terkait rencana ini. Terutama sekali membahas stadion mana yang akan digunakan Barcelona jika Camp Nou jadi direnovasi. Sejauh ini ada dua stadion yang direncanakan akan digunakan Barcelona. Masing-masing adalah Stadion Lluis Companys di Montjuic dan Stadion Johan Cruyff Arena di Ciutat Esportiva de Sant Joan Despi. Dari dua stadion itu, kini tampaknya Barcelona akan lebih memilih Johan Cruyff Arena sebagai pilihan. Hal ini didasarkan dengan berbagai pertimbangan. Stadion Lluis Companys memang memiliki kapasitas lebih besar, yakni mencapai 63 ribu penonton. Namun demikian, dengan demikian Barcelona harus menginvestasikan sejumlah dana untuk perbaikan fasilitas stadion yang merupakan fasilitas kota Barcelona itu. Paling tidak Barcelona harus memperbaiki rumput stadion yang dinilai belum standart. Selain itu, penggunaannya harus bergantian untuk kepentingan lain yang masuk dalam agenda Pemerintah Kota Barcelona. Di Montjuc biasanya diadakan konser di musim panas, yang mengharuskan Barcelona menyesuaikan agenda penggunaan stadion. Stadion ini arsitekturnya juga lebih terbuka, sehingga cuacanya lebih dingin dan berangin. Lebih dari itu, untuk akses transportasi, stadion ini bisa dikatakan tidak terjangkau jaringan kereta api listrik. Sementara Stadion Johan Cruyff yang merupakan fasilitas milik Barcelona menghadapi kendala pada kapasitas jumlah penontonya. Stadion ini hanya menyediakan 6 ribu kursi. Sehingga jelas Barca harus meningkatkan kapasitas kursi di stadion ini. Selain itu, stadion ini tidak memiliki fasilitas penunjang untuk parkir. Namun di sini kereta trem sudah menjangkau, sehingga menjadi nilai tambah bagi keberadaannya. Selain itu, dengan memperbaiki fasilitas milik sendiri, membuat Barcelona lebih diuntungkan. Untuk menambah kapasitas secara besar-besaran terhadap stadion ini kabarnya juga sudah dirancang. Dari rancangan yang ada, kapasitas stadion ini masih mungkin digenjot hingga 60 ribu atau 50 ribu penonton. Dengan kapasitas maksimum yang bisa disediakan itu, Barceloona dipastikan harus melakukan shiff atau menggilir penggemarnya. Sebab Barcelona saat ini memiliki sekitar 83.500 anggota penggemar, yang selalu menonton langsung pertandingan. Rencana renovasi Stadion Camp Nou sendiri kemungkinan besar akan terjadi pada 2022 mendatang. Barcelona sendiri kemungkinan akan menggelar jajak pendapat mengenai rencana ‘mengungsi’ mereka keluar dari Camp Nou, selama semusim. Penulis: Budi erje Editor: Budi erje Sumber: Mundo Deportivo

Baca Juga

Komentar