Jumat, 29 Maret 2024

Menghadapi Belgia Dinihari Nanti, Portugal Menghadapi ‘Lawan’ Bernama ‘Kelelahan’

Budi Santoso
Minggu, 27 Juni 2021 16:35:21
[caption id="attachment_228651" align="alignleft" width="1170"] Para pemain Portugal sedang menjalani latihan. (facebook.com/PORTUGAL)[/caption] MURIANEWS, Sevilla- Pertandingan Babak 16 Besar Euro 2020 antara Belgia Vs Portugal akan berlangsung Senin (28/6/2021) dinihari WIB nanti. Pertandingan ini akan digelar di Stadion La Curtaja, Sevilla, Spanyol. Menarik untuk disimak, pertandingan ini meruapakan salah satu Big Mach di 16 Besar Euro 2020, selain partai Inggris Vs Jerman yang akan terjadi, Selasa (29/6/2021) malam. Portugal sang juara bertahan sudah harus menghadapi tim calon juara. Portugal meski memiliki Cristiano Ronaldo, kali ini tidak begitu saja bisa leluasa mengklaim kemenangan. Belgia adalah tim rangking 1 dunia saat ini, dengan sejumlah pemain bintang bercokol disana. Lebih dari itu, mereka juga akan menghadapi lawan yang tidak terlihat pada diri mereka sendiri, yakni ‘kelelahan’. Menurut laporan Marca, Portugal merupakan tim kedua dibelakang Inggris yang memiliki rata-rata menit bermain terbanyak. Mereka memiliki 4.248 menit bermain di bawah Inggris yang memiliki catatan 4.442. Ditambah cideranya Joao Félix dan Nuno Mendes, Portugal akan menghadapi tantangan hebat di pertandingan dinihari nanti. Dari 11 pemain yang paling sering dimainkan oleh Fernando Santos, pelatih Portugal, telah bermain 500 menit lebih banyak di Euro 2020 dibading starter Belgia. Starter Portugal teleh bermain 2.596 menit, sementara pemain Belgia mencapi 2.056 menit bermain. Lima pemain internasional Portugal, Guerreiro, Rúben Dias, Rui Patrício, Pepe dan Cristiano Ronaldo adalah pemain-pemain yang sudah bermain dengan rata-rata menit bermain yang tinggi. Tiga pemain terakhir bahkan berusia lebih dari 30 tahun. Sedangkan di Belgia hanya kiper Tibaut Courtois yang memiliki catatan menit bermain hampir sama. Portugal, pada pertandingan terakhirnya di Budapest saat menghadapi Prancis, juga harus menjalani pertandingan di cuaca panas. ‘Gelombang panas’ yang mereka alami di Budapest, sudah pasti memerlukan waktu lebih banyak bagi mereka untuk istirahat. Soal istirahat ini, kembali Belgia sudah mendapatkan keuntungan, lantaran mereka sudah menyelesaikan pertandingan terakhir grup mereka lebih dini. Sehingga memilili waktu istirahat dua hari lebih banyak ketimbang Spanyol. "Istirahat itu penting dan kami harus mengurangi perbedaan 48 jam itu dan memulihkan para pemain dengan baik. Kami juga bermain lebih dari 30 derajat. Ini tidak mudah, tetapi kami mencoba berlatih terlambat untuk mengurangi keausan," kata Fernando Santos. Di Tim Portugal, kondisi Bruno Fernandes bisa dijadikan contoh betapa kelelahan telah begitu nyata mempengaruhi seorang pemain. Pemain Manchester United ini mencapai Euro 2020 sebagai pemain yang telah memainkan menit terbanyak dengan 6.472 menit. Selain itu Bruno Fernandes juga memiliki banyak jumlah pertandingan (81), musim ini baik bersama MU maupun Portugal. Pemain selanjutnya adalah Harry Maguire (6.449), Gianluigi Donnarumma (6.420) dan rekan senegaranya Rúben Dias (6.330). Bruno Fernandes, gelandang paling menentukan MU ini telah telah mencetak 28 gol dan 17 assist, tampak kewalahan saat bertanding melawan Prancis. Sehingga Fernando Santos ‘mencampakannya’ ke bangku cadangan pada menit ke-72. Pemain ini kecapaian. Penulis: Budi erje Editor: Budi erje Sumber: marca.com

Baca Juga

Komentar