Selasa, 19 Maret 2024

Diduga Depresi, Wanita di Pati Ini Nekat Nyemplung Sumur

Cholis Anwar
Jumat, 25 Juni 2021 17:15:14
Polisi dan TNI meninjau lokasi sumur tempat bunuh diri. (MURIANEWS/Cholis Anwar)
[caption id="attachment_224770" align="alignleft" width="880"] Polisi dan TNI meninjau lokasi sumur tempat bunuh diri. (MURIANEWS/Cholis Anwar)[/caption] MURIANEWS, Pati - Diduga depresi karena permasalahan keluarga yang terlalu rumit, SW warga Desa Tlogosari, Kecamatan Tlogowungu, Pati, nekat mengakhiri hidupnya dengan cara nyemplung sumur. Misbahul Umum, Staf Perangkat Desa  Tlogosari mengaku belum tahu persis adanya peristiwa tersebut. Namun, dari informasi yang diterimanya, korban memang sudah tidak ada di dalam rumah sejak semalam, sekitar pukul 03.30 WIB. Karena itu, pihak keluarga kemudian mencari keberadaan korban. Setelah dilakukan pencarian, didapati ada sebuah sandal milik korban yang berdekatan dengan sumur. Kemudian, pihak keluarga juga melihat bahwa sumur yang sedianya tertutup oleh kayu, rupanya dalam kondisi terbuka. “Setelah dilakukan pengecekan, ternyata korban sudah berada di dalam sumur. Keluarga langsung histeris dan tidak menyangka peristiwa itu akan terjadi,” katanya, Jumat (25/6/2021). Setelah kejadian itu, tetangga korban langsung menghubungi pihak kepolisian. Kemudian, anggota Polsek Tlogowungu bersama dengan tim medis dari Puskesmas Tlogowungu datang ke lokasi. Ada juga pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) yang juga datang ke lokasi kejadian. “Tadi tidak ada yang berani masuk sumur, mungkin karena terlalu dalam. Yang masuk sumur untuk mengevakuasi korban tadi dari BPBD. Prosesnya cukup cepat,” ujarnya. Setelah jenazah berhasil diangkat dari dalam sumur, tim medis Puskesmas Tlogowungu kemudian melakukan pemeriksaan. Dari keterangan yang disampaikan, tidak ada tanda-tanda penganiayaan ataupun kekerasan pada tubuh korban. “Selesai dilakukan pemeriksaan, pihak keluarga langsung mengeramasi jenazah dan memakamkan di tempat pemakaman umum,” pungkasnya.   Reporter: Cholis Anwar Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar