Jumat, 29 Maret 2024

Terkonfirmasi Covid-19, Mantan Wali Kota Solo Rudi Isolasi Mandiri

Murianews
Jumat, 25 Juni 2021 15:52:43
Unggahan akun Instagram mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo setelah terkonfirmasi positif Covid-19, Jumat (25/6/2021). (Instagram @fx.rudyatmo)
[caption id="attachment_224746" align="alignleft" width="1058"] Unggahan akun Instagram mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo setelah terkonfirmasi positif Covid-19, Jumat (25/6/2021). (Instagram @fx.rudyatmo)[/caption] MURIANEWS, Solo - Kasus Covid-19 di Solo kembali mencuri perhatian. Kali ini, mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo yang akrab dengan sapaan Rudy terkonfirmasi positif Covid-19. Rudy termasuk kategori orang tanpa gejala (OTG) dan menjalani isolasi mandiri. Lewat akun Instagramnya, @fx.rudyatmo, Rudy memang tidak secara langsung mengumumkan dirinya positif Covid-19. Ketua DPC PDIP Solo itu hanya mengabarkan kondisi sehat dan baik-baik saja. "Teman-teman tidak usah khawatir dan bingung. Saya sehat walafiat. Rodo kemaki sekali-kali numpang mbagusi. He.. he.. he," tulis Rudy pada keterangan foto yang ia unggah pada Jumat (25/6/2021) sekitar pukul 10.00 WIB. Kabar Rudy positif Covid-19 dibenarkan oleh Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa. Dikutip Solopos.com, politikus senior PDIP Solo itu mengatakan Rudy dalam keadaan sehat dan menjalani isolasi mandiri. Sementara putra Rudy, Rheo Yuliana Fernandez, juga membenarkan kabar mengenai ayahnya yang terpapar Covid-19. Rheo juga mengatakan Rudy dalam kondisi sehat. "Sehat, enggak ada gejala, OTG apa ya istilahnyam" jelas Rheo. Rheo menceritakan Rudy terkonfirmasi positif Covid-19 sepulang dari Jakarta. Sebelum berangkat pada Sabtu, Rudy sudah tes PCR dan hasilnya negatif. Kemudian sampai di Jakarta, Senin, Rudy kembali menjalani tes PCR dengan hasil negatif juga. Namun sepulang dari Jakarta, tes PCR lagi dan ternyata Rudy terkonfirmasi positif Covid-19. "Jadi memang tidak sekali tesnya. Bapak [Rudy] bingung juga kenapa bisa begitu. Apalagi beliau kan tertib banget soal protokol kesehatan. Setiap pulang pasti lewat pintu belakang, bersih-bersih, mandi, ganti baju," ujar Rheo. Ditanya apakah ada anggota keluarga lain yang juga positif Covid-19, Rheo menjawab semua anggota keluarga sudah tes PCR dan hasilnya negatif. "Saat ini bapak menjalani isolasi mandiri. Sudah check up juga dan semua baik," imbuhnya.   Penulis: Supriyadi Editor: Supriyadi Sumber: Solopos.com

Baca Juga

Komentar