Jumat, 29 Maret 2024

Euro 2020 Spanyol Vs Swedia, Mengapa Zlatan Ibrahimovic Tidak Ikut Bermain?

Budi Santoso
Senin, 14 Juni 2021 14:28:38
Zlatan Ibrahimovic mengapa tidak main di Euro 2020.(en.as.com)
[caption id="attachment_223067" align="alignleft" width="1200"] Zlatan Ibrahimovic mengapa tidak main di Euro 2020.(en.as.com)[/caption] MURIANEWS, Sevilla- Euro 2020 akan menyajikan pertandingan Spanyol Vs Swedia, pada Selasa (15/6/2021) dinihari WIB. Ini merupakan pertandingan pertama Grup E, yang akan digelar di Stadion Stadion La Cartuja, Sevilla, Spanyol. Satu hal yang menjadi pembahasan terkait pertandingan Spanyol Vs Swedia ini adalah tentang keberadaan Zlatan Ibrahimovic. Pemain yang kembali moncer bersama AC Milan ini diketahui malah tidak ambil bagian dalam tim Swedia. Seperti anggur terbaik, Zlatan Ibrahimovic menunjukan kualitasnya sebagai pemain sepak bola. Setelah sempat bermain di MSL Amerika, pemain ini balik ke klub lamanya AC Milan pada musim terakhirnya. Di Milan, Ibrahimovic terbukti mampu menunjukan penampilan gemilangnya. Zlatan Ibrahimovic yang sudah berusia 39 tahun, ternyata ‘tidak lelah’ untuk mencetak gol dengan penampilan yang tetap memukau penggemarnya. Penyerang AC Milan ini, telah mencetak 15 gol dalam 19 pertandingan di Serie A musim ini. Seiring dengan meroketnya penampilan Zlatan Ibrahimovic, dirinya sempat dipanggil untuk tim nasionalnya, paad ajang kualifikasi Piala Dunia, Maret lalu. Hal ini terjadi setelah dirinya sempat menegaskan mundur dari kiprahnya di sepak bola internasional. Pemain veteran ini sempat kembali bermain untuk Timnas Swedia di Kualifikasi Piala Dunia, dan bahkan bersiap untuk ikut dalam Euro 2020. Namun, disaat semua berharap dirinya bisa mewarnai Euro 2020, nasib baik tidak berpihak pada pemain temperamental ini. Penyerang yang memiliki tubuh tinggi besar ini, malah mengalami cedera lutut pada Mei lalu, saat menjalani pertandingan Serie A melawan Juventus. Meskipun AC Milan menang 3-0, Zlatan Ibrahimovic mengalami cidera serius. Kejadian itu membuatnya langsung absen di sisa musimnya bersama AC Milan. Situasi ini berlanjut hingga akhirnya Tim Nasional Swedia akhirnya mencoret namanya di daftar pemain Swedia yang akan turun di Euro 2020. Zlatan Ibrahimovic yang sejauh ini telah mencetak 62 gol untuk Swedia dan menjadi pencetak gol terbanyak untuk negaranya. Meski ligamennya tidak patah, dia tetap tidak akan bisa kembali tepat waktu untuk menghadapi Spanyol, Polandia, dan Slovakia di Euro 2020. Federasi Sepak Bola Swedia akhirnya dengan berat hati meninggalkan Zlatan Ibrahimovic di luar tim Swedia. Pengumuman itu disampaikan tepat setelah kondisi cidera Ibrahimovic dipastikan. “Hari ini, Zlatan telah memberi tahu [pelatih kepala] Janne Andersson bahwa cederanya akan menghentikannya untuk berpartisipasi di Euro 2020 musim panas ini. Sembuh Zlatan, kami berharap dapat melihat anda di lapangan sepak bola lagi segera!,” demikian pesan yang disampaikan otoritas sepak bola Swedia. Pelatih Swedia Janne Andersson menyatakan, tidak adanya nama Zlatan Ibrahimovic di Tim Swedia adalah kemauan dari si pemain sendiri. Pemainnya ini memutuskan tidak bergabung di tim agar pihaknya bisa memiliki pilihan yang lebih jelas untuk Swedia. "Saya berbicara dengan Zlatan Ibrahimovic, yang sayangnya mengatakan kepada saya cederanya akan mencegah partisipasinya di Kejuaraan Eropa musim panas ini," kata Janne Andersson menyampaikan fakta yang ada. Zlatan Ibrahimovic sendiri sampai saat ini belum memastikan mengenai masa depannya di Tim Nasional Swedia. Namun kemungkinan besar pemain ini bisa aja akan mencoba untuk kembali mewarnai Piala Dunia 2022 di Qatar bersama Timnas Swedia. 18 bulan bisa saja telah cukup membuat dirinya bugas seperti biasanya. Penulis: Budi erje Editor: Budi erje Sumber: AS  

Baca Juga

Komentar