Jumat, 29 Maret 2024

Total ada 143 Nakes di RSUD Soewondo Pati Terpapar Covid-19, Sebagian Sudah Sembuh

Cholis Anwar
Sabtu, 12 Juni 2021 12:49:53
Aktivitas nakes di depan IGD RSUD Soewondo Pati. (MURIANEWS/Cholis Anwar)
[caption id="attachment_222779" align="alignleft" width="880"] Aktivitas nakes di depan IGD RSUD Soewondo Pati. (MURIANEWS/Cholis Anwar)[/caption] MURIANEWS, Pati - Tenaga kesehatan (nakes) Kabupaten Pati yang terpapar Covid-19 terus jumlahnya cukup banyak. Bahkan di RSUD Soewondo Pati, hingga Jumat (11/6/2021) kemarin, total sudah ada 143 nakes yang terpapar. "Sejak kemarin, kami hitung jumlahnya ada 143 orang. Ada yang sudah sembuh kemudian ada yang sakit baru," kata Wakil Direktur Pelayanan RSUD Soewondo, Sabtu (12/6/2021). Sementara dari total 143 tersebut, yang sudah sembuh diperkirakan mencapai 50 persen. Bahkan sebagian dari mereka juga sudah ada yang kembali bekerja seperti biasa setelah dinyatakan negatif Covid-19. "Temen yang sudah positif, kemudian hari ke-15, kan memang diizinkan masuk. Itu sesuai dengan aturan yang berlaku. Tapi kalau masih ada gejala, tetap tidak boleh masuk," ujarnya. Baca: Giliran RSUD Soewondo Pati Over Kapasitas Pasien Covid-19 Sementara untuk awal mula terpaparnya nakes di RSUD Soewondo tersebut, pihaknya mengaku belum bisa memastikan. Sebab, hampir di semua fasilitas kesehatan, nakes yang terpapar ini waktunya hampir bersamaan. "Saya curiganya ini, ya akibat pesta dari Idulfitri. Karena itu kan pada minggu ketiga, keempat. Masa inkubasinya memang berada di minggu itu," paparnya. Namun, lanjutnya, terpaparnya nakes ini dimungkinkan tidak hanya dari faktor tunggal tersebut, melainkan ada faktor lain. Hanya saja, waktunya memang bersamaan.   Reporter: Cholis Anwar Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar