Kamis, 28 Maret 2024

Sudah Banyak Stok Pemain Belakang, PSIS Semarang Melepas Soni Setiawan

Vega Ma'arijil Ula
Kamis, 27 Mei 2021 13:32:59
Soni Setiawan, mengakhiri kontraknya dengan PSIS. (PSIS Official)
  [caption id="attachment_219855" align="alignleft" width="1170"] Soni Setiawan, mengakhiri kontraknya dengan PSIS. (PSIS Official)[/caption] MURIANEWS, Semarang- Manajemen PSIS Semarang tidak memperpanjang kontrak pemainnya, Soni Setiawan. Pemain belakang tersebut dilepas secara resmi oleh PSIS pada Kamis (27/5/2021). Soni Setiawan dipersilahkan untuk mengembangkan karir di klub lain. Manajemen PSIS menyatakan, saat ini ada banyak pemain di posisi yang sama yang dimiliki Soni Setiawan. Sehingga lebih bijka jika PSIS melepasnya ke klub lain agar kariernya bisa berkembang. "Soni resmi kami lepas. Di posisinya sudah banyak pemain muda dan kami juga berencana promosikan beberapa pemain dari akademi. Demi karir Soni, kami persilakan yang bersangkutan untuk mencari tantangan di klub lain," kata CEO PSIS, Yoyok Sukawi. Yoyok Sukawi menyatakan, Manajemen PSIS juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Soni Setiawan yang telah bergabung bersama PSIS sejak tahun 2019 silam. Pihaknya berharap yang terbaik untuk karir Soni ke depannya. “Terima kasih untuk Soni yang sudah menjadi bagian PSIS selama kurang lebih dua tahun ini. Semoga karir Soni kedepannya semakin berkembang di klub lain. Kami selalu mendoakan,” terang Yoyok Sukawi. Sementara itu, Soni Setiawan dalam kesempatyan berbeda juga mengucapkan terima kasih kepada segenap komponen tim PSIS Semarang. Juga kepada suporter yang selama ini sudah berjuang bersama sejak Liga 1 2019. Dirinya berharap semua dapat sukses dijalannya masing-masing. "Saya mengucapkan terima kasih dan salam perpisahan kepada PSIS, terutama Bos Yoyok, Bos Liluk dan jajaran manajemen serta tim pelatih, dan teman-teman pemain," katanya. Soni menyampaikan, kedepannya akan selalu menjaga hubungan baik dengan PSIS. Menurutnya PSIS sudah seperti keluarga sejak pertama kali bergabung. “Hubungan kerja memang telah usai. Namun terjalinnya keluarga sejak awal bergabung akan terus kami jaga. Matur nuwun PSIS," tambahnya lagi. Terpisah, Pelatih PSIS Dragan Djukanovic belum tahu apakah nantinya ada penambahan pemain atau tidak. Menurutnya sejauh ini masih ada kendala pada budget pembiayaan. "Decisions about the departure of players are due to a small budget. Foreigner players didn't come because of money problems. And I do not know when they will come. (Keputusan soal kepergian pemain karena minimnya keuangan tim. Pemain asing belum bergabung juga karena permasalahan keuangan. Dan saya tidak tahu kapan pemain asing bakal bergabung," ujar Djucanovic. Reporter: Vega Ma'arijil Ula Editor: Budi erje

Baca Juga

Komentar