Jumat, 29 Maret 2024

Viral Usai Diunggah di Twitter, Es Teh Harga Rp 2.500 di Solo Ini Bikin Geleng-Geleng

Murianews
Jumat, 21 Mei 2021 15:06:20
Ilustrasi. (Fripeek)
[caption id="attachment_218886" align="alignleft" width="880"] Ilustrasi. (Fripeek)[/caption] MURIANEWS, Solo – Jagat maya kembali dibuat heboh setelah salah satu pengguna Twitter @FOOD_FESS mengunggah foto es teh yang ia beli di Solo. Es teh seharga Rp 2.500 itu pun tiba-tiba viral dan menjadi perbincangan warganet. Alasannya, bukan harganya. Akan tetapi ukurannya yang membuat orang melongo. Es teh unggahan@FOOD_FESS itu dibungkus plastik dan memiliki ukuran yang jumbo. "Habis hunting es teh guis segini cuma 2.500 loooh, itu banyak banget dapetnya btw aku domisili Solo," ujar pengguna akun Twitter @FOOD_FESS. Diunggah pada Minggu (16/5/2021), cuitan es teh jumbo seharga Rp 2.500 itu viral. Dikutip dari Solopos.com, hingga pada Jumat (21/5/2021), cuitan tersebut sudah diunggah ulang lebih dari 1.200 kali dan disukai 20.000 akun. Es teh jumbo itu semakin viral setelah diunggah ulang di beberapa akun Instagram, salah satunya pengelola akun Instagram @kotasolo_fp. Dia pun heran di mana es teh jumbo seharga Rp 2.500 itu dijual. "Warung ngendi ya, 2500 entuk es teh sak hohah iki?" tanya pengelola akun Instagram @kotasolo_fp. Bukan hanya @kotasolo_fp saja, ada juga netizen yang terheran-heran dengan ukuran dan harga es teh Solo yang viral itu. "Emang murah es teh di solo," ujar salah satu netizen. "Manteb tenan," tambah netizen lainnya. https://twitter.com/FOOD_FESS/status/1393632181885423617 Pada akhir 2019 juga pernah viral es teh yang dijual warung wedangan di Jl Surya, tepatnya sebelah barat Puskesmas Purwodiningratan, Jebres, Solo. Bahkan, saking viralnya pembeli harus mengantre di wedangan itu. Harganya pun sama dengan es teh lainnya alias standar, yakni Rp 2.500. Namun, yang membedakannya adalah dari segi rasa. Saat  mencicipinya pada 2019 silam, es teh Purwodiningratan ini terasa kental, manis dan memiliki aroma melati. Es teh ini begitu segar diminum saat cuaca panas.   Penulis: Supriyadi Editor: Supriyadi Sumber: Solopos.com

Baca Juga

Komentar