Jumat, 29 Maret 2024

Pernyataan Solskjaer Bikin Tersinggung, Pendukung AS Roma Bikin Spanduk Khusus

Budi Santoso
Kamis, 29 April 2021 13:20:22
Ole Gunnar Solskjaer (bola.net/© AP Photo
[caption id="attachment_215678" align="alignleft" width="996"] Ole Gunnar Solskjaer (bola.net/© AP Photo[/caption] MURIANEWS, Manchester- Liga Europa mungkin kalah pamor dibanding Liga Champions. Namun tournament level du aini tetap saja memiliki gairah tersendiri bagi para pendukung kesebelasan masing-masing. Pertandingan leg pertama semi final Liga Europa, MU Vs AS Roma, bahkan diwarnai dengan saling sindir diantara dua kubu. Pernyataan Solskjaer, boss MU dalam sebuah wawancara menjelan pertandingan, membuat pendukung AS Roma tersinggung. Setelah mengambil kemenangan atas Granada, dan maju ke semifinal, Solskjaer menyatakan kepada media, jika dirinya tidak mengenal AS Roma. Selain itu, dia juga menyatakan belum melihat bagaimana AS Roma bermain. Pernyataan itu, disampaikannya saat media-media menanyakan bagaimana tanggapannya terkait AS Roma yang dipastikan akan menjadi lawan MU di semifinal. Sejak saat itu, apa yang disampaikan Solskjaer ternyata membuat tersinggung para pendukung AS Roma. Ketersinggungan para pendukung AS Roma kemudian diungkapkan melalui spanduk yang berisi gambar Solskjaer. Tidak lupa mereka juga menuliskan kutipan pernyataan Solskjaer, “Saya tidak mengenal AS Roma, dan belum melihat bagaimana mereka bermain”. Tidak lupa juga, para pendukung AS Roma membubuhi kalimat di bagian bawah spanduk itu. Kalimat yang dicantumkan 'Fate in modo che si ricordi di noi' – atau ‘Pastikan Dia Mengingat Kami’. Kejadian ini, kembali mengingatkan perseteruan yang sama antara kedua tim, pada 2007 ketika United bermain imbang dengan Roma di perempat final Liga Champions 2007. Tanpa disadari Sir Alex Ferguson membuat pelanggaran dengan menghilangkan kapten Francesco Totti dari daftar pemain bintang Roma. Saat itu Totti berjanji akan membuat Ferguson 'mengingat saya' sebelum Roma dimusnahkan 7-1 di Old Trafford. Terkait insiden terakhir ini, le Gunnar Solskjaer menegaskan dia tidak bermaksud tidak menghormati AS Roma, ketika dirinya menyampaikan peryataan yang dipersoalkan itu. Solskjaer, mengklarifikasi komentarnya dengan mengatakan tidak ada maksud merendahkan AS Roma. “Itu terjadi tepat setelah pertandingan melawan Granda, saya lega kami lolos [melawan Granada]. "Dan, tentu saja, saya telah mengamati mereka [AS Roma], tetapi saya belum menganalisis dan belum melihat mereka secara mendalam. Untuk memberi mereka rasa hormat yang cukup mungkin dengan analisis yang bisa saya katakana. Ini yang saya maksud,” kata Solkskjaer. Selanjutnya Solskjaer juga menyatakan, dirinya bahkan tetap mengganggap AS Roma adalah salah satu klub besar. Dirinya juga tahu tentang sejarahnya, tahu tentang kualitasnya, dengan Chris (Smalling) berada di sana musim lalu, semua diikutinya. “[AS Roma] Ini klub yang fantastis dengan sejarah yang hebat, saya sebenarnya punya dua harta koleksinya di rumah – Jersey Totti dan Jersey (Daniele) de Rossi - saya bertukar jersey dengan mereka, dan ditandatangani mereka,” ujar Solskjaer berusaha menutup kontreversi. Penulis: Budi erje Editor: Budi erje Sumber: manchestereveningnews.co.uk

Baca Juga

Komentar