Jumat, 29 Maret 2024

Seorang Laki-Laki Ditemukan Meninggal Bersimbah Darah di Asrama Undip Jepara

Faqih Mansur Hidayat
Rabu, 7 April 2021 15:16:19
Proses evakuasi jenazah Budi di Asrama Undip Telukawur Jepara. (MURIANEWS/Faqih Mansur Hidayat)
[caption id="attachment_211506" align="alignleft" width="880"] Proses evakuasi jenazah Budi di Asrama Undip Telukawur Jepara. (MURIANEWS/Faqih Mansur Hidayat)[/caption] MURIANEWS, Jepara - Warga Desa Telukawur, Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara, digegerkan dengan temuan mayat bersimbah darah di Asrama Undip di Telukawur Jepara, Rabu (7/4/2021). Diketahui, jenazah laki-laki itu bernama Budi (45), warga RT 4/RW 2 Desa Langon, Kecamatan Tahunan, Jepara. Berdasarkan keterangan saksi, Sajidin dan Koirun, yang kebetulan pagi tadi berada di Asrama Undip, mengaku mencium aroma tak sedap dari area tersebut. Kemudian mereka mencari dari mana sumber aroma itu. “Setelah saya cari-cari, ternyata ada mayat tergeletak di sebelah selatan gedung C Asrama Undip. Sekitar pukul 06.00 WIB,” kata Sajidin. Setelah mendapati mayat dalam kondisi tengkurap itu, Sajidin kemudian melaporkannya kepada pihak berwajib. Tak lama berselang, petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jepara datang untuk mengevakuasi jenazah. Sekitar pukul 09.00 WIB jenazah dibawa ke RSUD RA Kartini Jepara. Sementara itu, Zuriyanto, salah satu anggota keluarga jenazah, menyatakan sebelumnya jenazah memang sudah lama tidak pulang ke rumah. Bahkan sudah terbiasa tidur di tempat-tempat umum. “Sudah lama tak pulang memang. Kadang tidur di tempat-tempat umum,” jelas dia. Setelah dilakukan evakuasi di RSUD RA Kartini, pihak BPBD Jepara memprediksi jenazah sudah meninggal sejak tiga hari lalu. Setelah diperiksa, ternyata darah itu keluar dari hidung. Serta tidak ditemukan luka-luka bekas kekerasan atau tindakan yang disengaja lainnya.   Reporter: Faqih Mansur Hidayat Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar