Selasa, 19 Maret 2024

Empat Atlet PTM Sukun Tembus 16 Besar David Jacob Table Tennis Invitation U-20

Vega Ma'arijil Ula
Selasa, 6 April 2021 11:30:58
Atlet PTM Sukun, Siti Aminah berlaga di David Jacob Table tennis invitation U20.(dok.PTM Sukun)
[caption id="attachment_211203" align="alignleft" width="1280"] Atlet PTM Sukun, Siti Aminah berlaga di David Jacob Table tennis invitation U20.(dok.PTM Sukun)[/caption] MURIANEWS, Kudus - Empat atlet putri Persatuan Tenis Meja (PTM) Sukun melaju ke babak 16 besar David Jacob Table Tennis Invitation U20. Bahkan satu dari empat atlet yang bertanding hari ini sudah memastikan lolos ke babak delapan besar. Keempat atlet PTM Sukun yang lolos ke babak 16 besar itu terdiri dari Siti Aminah, Zidna Kautsar, Cindy Marcella Putri, dan Putri Wulandari. Satu atlet PTM Sukun, Siti Aminah memastikan satu tiket ke babak delapan besar usai menang melawan Dita Puspita Sari dari PPOP Jakarta hari ini, Selasa (6/4/2021) pukul 08.30 WIB. Sementara tiga atlet lainnya juga akan bertanding hari ini dengan waktu yang berbeda. Zidna Kautsar akan bersua melawan Gading Putri dari klub Bakti. Jika Zidna menang, maka dia akan bersua kompatriotnya di PTM Sukun, Siti Aminah. Sementara Cindy Marcella Putri yang berstatus sebagai juara pool E baru akan bertanding hari ini menggadapi runner up pool G Sopi Fitria dari klub NHI Bandung jam 11.20 WIB. Kemudian untuk Putri Wulandari yang notabene juara pool H akan bersua runner up pool D, Herlina N dari klub Dwi Bengawan Sukoharjo jam 11.50 WIB. Baca: Empat Atlet Putri PTM Sukun Ditarget Satu Emas di Turnamen  David Jacob Table Tennis Invitation Pelatih PTM Sukun, Frengki Setyo mengatakan satu atletnya saat ini sudah lolos ke delapan besar. Dia juga masih menunggu kiprah ketiga atlet lainnya. "Yang sudah lolos ke delapan besar Siti Aminah. Untuk yang tiga lainnya masih menunggu jadwal bertanding," ujar⁸nya. PTM Kudus menargetkan satu medali emas di gelaran ini. Seperti diberitakan sebelumnya, David Jacob Table tennis merupakan even tahunan. Di tahun ini, untuk sektor putri diikuti 24 atlet. Mereka berasal dari berbagai daerah seperti Kudus, Semarang, Bandung, Jakarta, Kediri, dan daerah lainnya. Reporter: Vega Ma'arijil Ula Editor: Budi Erje

Baca Juga

Komentar