Jumat, 29 Maret 2024

Dikunjungi Bupati, Penderita Obesitas Jepara Diminta Segera Dirujuk ke RSUP Kariadi

Budi Santoso
Selasa, 30 Maret 2021 21:46:14
Sumini (44) warga RT 1 RW 6 Desa Balong, Kecamatan Kembang (tengah) saat dikunjungi Bupati Jepara Dian Kristiandi, Selasa (30/3/2021). (MURIANEWS/Budi Erje)
[caption id="attachment_210342" align="alignleft" width="880"] Sumini (44) warga RT 1 RW 6 Desa Balong, Kecamatan Kembang (tengah) saat dikunjungi Bupati Jepara Dian Kristiandi, Selasa (30/3/2021). (MURIANEWS/Budi Erje)[/caption] MURIANEWS, Jepara - Bupati Jepara Dian Kristiandi mendatangi rumah Sumini (44) warga RT 1 RW 6 Desa Balong Kecamatan Kembang, yang mengalami obesitas, Selasa (30/3/2021) malam. Orang nomor satu di Jepara itu memberikan sejumlah bantuan sambil melihat keadaan yang bersangkutan. Karena obesitas yang cukup parah, bupati pun langsung memerintahkan Dinas Kesehatan (Dinkes) Jepara untuk segera merujuk ke RSUP Kariadi Semarang. “Kondisinya saya rasa sudah cukup parah. Langsung malam ini juga saya instruksikan Puskesmas dan Dinkes untuk terus melakukan koordinasi terkait penanganannya. Termasuk merujuk ke RSUP Kariadi,” katanya. Dia menyebutkan, dari koordinasi yang dilakukan, Sumini akan segera mungkun dirujuk ke Rumah Sakit Kariadi Semarang untuk menjalani proses penyembuhan. Pemkab Jepara, sudah melakukan koordinasi secara langsung agar pasien segera ditangani. “Dalam waktu dekat akan dilakukan observasi langsung, antara dokter RSUP Kariadi Semarang, Dinkes, dan Sumini dan keluarga,” ungkapnya. Andi (sapaan Dian Kristiandi) juga meminta masyarakat segera melapor jika ada kasus obesitas seperti yang dialami oleh Sumini. Apalagi, menurut keterangan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Jepara Mudrikatun, kasus obesitas ini baru pertama kali di Jepara. “Jika ada yang mengalami obesitas untuk segera melapor ke dinas terkait. Kita berupaya untuk menjaga kesehatan masyarakat,” terangnya Sementara itu, Sumini mengaku, ada keturunan dari orang tuanya yang memiliki ukuran tubuh besar. Namun,tidak menyangka jika berat badannya bisa sampai seperti yang sekarang. Ia merasa berat badannya semakin bertambah saat kehamilan kedua putrinya. Saat hamil saja, ukuran badannya sudah mencapai 100 kilogram. Untuk saat ini, diperkirakan 200 kilogram. “Saya sudah tidak bisa jalan mas karena berat badan saya, biasanya hanya ngesot,” tandasnya.   Reporter: Budi Erje Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar