Jumat, 29 Maret 2024

Guru dan Siswa SMA 2 Bae Kudus Patungan Bantu Kebutuhan Sayur Mayur Dapur Umum Korban Banjir

Anggara Jiwandhana
Jumat, 19 Februari 2021 14:30:00
Koordinator aksi Zuhri Habi Seno saat menyerahkan sayur mayur di dapur umum Dukuh Goleng, Jati Wetan, Kudus. (MURIANEWS/Istimewa)
[caption id="attachment_207330" align="alignleft" width="880"] Koordinator aksi Zuhri Habi Seno saat menyerahkan sayur mayur di dapur umum Dukuh Goleng, Jati Wetan, Kudus. (MURIANEWS/Istimewa)[/caption] MURIANEWS, Kudus – Para guru dan siswa di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Bae Kudus secara sukarela patungan untuk membantu kebutuhan salah satu dapur umum korban bencana banjir di Dukuh Gendok, Desa Jati Wetan, Kecamatan Jati, Kudus. Aneka macam sayuran segar mulai dari sawi, bayam, kubis, cabai, dan tomat serta bumbu-bumbu dapur seperti bawang merah, bawang putih, merica dan penyedap rasa pun dikirimkan ke dapur umum tersebut, Jumat (19/2/2021). Para siswa di SMA tersebut juga sebelumnya turut menyumbangkan paket sembako ke beberapa dapur umum. Koordinator aksi yang juga guru SMAN 2 Bae Kudus Zuhri Habi Seno mengatakan, pihaknya memang memfokuskan pengiriman bantuan pada dapur umum yang ditujukan untuk mengirim logistik kepada warga yang masih bertahan di rumah walau tengah tergenang. “Karena ternyata juga ada warga yang bertahan di rumah untuk menjaga barang-barangnya. Mereka tidak bisa masak, jadi menunggu kiriman dari dapur umum,” ujarnya. Terlebih, kata dia, sayur mayur sangat dibutuhkan untuk mencukupi kebutuhan nutrisi dan vitamin para pengungsi dan warga yang terdampak banjir.  “Untuk bantuan sayur ini cukup untuk tiga hari ke depan,” katanya. Pihaknya pun berharap, bantuan yang tidak seberapa tersebut bisa turut mencukupi kebutuhan nutrisi dan vitamin dari pengungsi. “Walau jumlahnya tidak seberapa, kami harapkan ini bisa membantu, apabila masih dibutuhkan, kami akan berupaya untuk mencukupi kebutuhan sayur mayur kembali,” jelasnya.   Reporter: Anggara Jiwandhana Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar