Kamis, 28 Maret 2024

Golkar Jepara Gelar Pendidikan Politik dan Rakornis

Budi Santoso
Rabu, 30 Desember 2020 19:59:56
Golkar Jepara menggelar kegiatan Pendidikan Politik dan Rapat Koordinasi Tehnis Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu). (MURIANEWS/Budi Erje)
MURIANEWS, Jepara - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Golkar Jepara menggelar kegiatan Pendidikan Politik dan Rapat Koordinasi Tehnis (Rakornis) Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu). Kedua kegiatan tersebut digelar di Aula Gedung Sekretariat Golkar Jepara, Rabu (30/12/2020). Untuk kegiatan Pendidikan Politik diikuti sejumlah kader Golkar Jepara. Sedangkan Rakornis diikuti oleh jajaran pengurus BPD Golkar Jepara. Ketua BPD Golkar Jepara, Ahmad Fauzie menyatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari evaluasi dan koordinasi. Pendidikan Politik dilaksanakan sebagai bagian pembekalan bagi para kader Golkar agar bisa bertindak dan bersikap seperti yang diharapkan partai. Pendidikan Politik yang dilakukan mengambil tema Penguatan Persatuan dan Kesatuan dalam Menjaga Toleransi dan Kebhinekaan. Diharapkan semua kader Golkar bisa memahami dan mengaplikasikan materi pendidikan politik ini. “Alhamdulilah, kami akhirnya bisa melaksanakan kegiatan ini. Semuanya diarahkan untuk bisa membawa partai Golkar bisa ke arah yang lebih baik lagi. Selain untuk pembelajaran bersama, juga sebagai ajang berkoordinasi dalam lingkup organisasi,” ujar Ahmad Fauzie, Rabu (30/12/2020). Sedangkan untuk Rakornis Bapilu, merupakan lidasi dan penyusunan strategi Golkar, untuk menghadapi Pemilu mendatang. Rakor ini diharapkan bisa memberi gambaran bagi Golkar untuk bisa mencapai tujuan organisasinya. Dalam Rakor ini juga diharapkan bisa muncul sebuah kesamaan visi dan misi bagi seluruh bagian Golkar. Sementara itu, Wakil Sekretaris BPD Golkar Jepara, Yuli Kusdiyanto menyatakan, Golkar Jepara menargetkan bisa mendapatkan tambahan kursi di DPRD Jepara, pada Pemilu mendatang. Saat ini Golkar di DPRD Jepara mendapatkan empat kursi, dan diharapkan di Pemililu mendatang bisa mendapatkan tambahan dua kursi lagi. “Tambahan dua kursi di DPRD Jepara kami kira merupakan sebuah hal yang realistis, untuk target di m mendatang. Kami sudah harus mempersiapkan diri, agar target tersebut bisa dicapai,” ujar Yuli Kusdiyanto, dalam kesempatan yang sama.   Reporter: Budi Erje Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar