Kamis, 28 Maret 2024

Pohon Kelapa Ambruk Timpa Rumah di Grobogan, Ibu Lagi Menidurkan Anak Nyaris Jadi Korban

Dani Agus
Sabtu, 5 Desember 2020 19:01:57
Pohon kelapa seukuran tiang listrik di Sumberjatipohon, Grobogan roboh menimpa rumah warga. (MURIANEWS/Dani Agus)
MURIANEWS, Grobogan - Rumah warga Dusun Ngrijo, Desa Sumberjatipohon, Kecamatan Grobogan mengalami kerusakan cukup parah akibat tertimpa pohon kelapa yang tumbang, Sabtu (5/12/2020). Saat kejadian, kondisi cuaca cerah namun sempat ada embusan angin kencang. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian robohnya pohon kelapa seukuran tiang listrik tersebut. Meski demikian salah satu penghuni rumah dikabarkan sempat mengalami luka ringan akibat terkena pecahan genting. Kapolsek Grobogan Iptu Parjin membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurutnya, rumah yang tertimpa pohon kelapa diketahui milik Suwarno (56), warga RT 07, RW 05. Dijelaskan, peristiwa tumbangnya pohon kelapa itu terjadi sekitar pukul 12.00 WIB. Di dalam rumah ada Retno Wati, salah satu putri pemilik rumah yang saat itu sedang menidurkan anaknya. Tidak lama kemudian, tiba-tiba terdengar suara dentuman yang cukup keras dari atas rumah. Setelah ada pecahan genting berjatuhan, Retno baru menyadari kalau rumahnya ternyata tertimpa pohon kelapa yang tumbang tertiup angin. Selanjutnya, ia dan anaknya segera keluar rumah untuk menyelamatkan diri. “Akibat kejadian ini, saudari Retno Wati mengalami luka ringan. Adapun tafsir kerugian material sekitar Rp 10 juta. Mengenai robohnya pohon kelapa disebabkan sebagian batangnya sudah lapuk,” katanya.   Reporter: Dani Agus Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar