Jumat, 29 Maret 2024

Andy Harjito, Tiga Musim Bela Persiku Tiga Kali Diubah Posisi

Vega Ma'arijil Ula
Sabtu, 17 Oktober 2020 10:12:40
Pemain Persiku Kudus Andy Harjito menggiring bola saat latihan di Stadion Wergu Wetan, Kudus. (MURIANEWS/ Vega Ma'arijil Ula)
MURIANEWS, Kudus - Postur tubuhnya kurus. Gaya bermainnya tak pernah berlama-lama dengan bola. Setidaknya itulah yang tergambar dari sosok Andy Harjito. Pesepakbola lokal asal Kudus itu menjalani musim ketiganya bersama Persiku tahun ini. Dari tiga musim membela Persiku, tiga kali pula posisinya diubah. Awal mula bermain bola, posisinya yakni sebagai second striker. Itu dimulai sejak Andy membela Persiku Junior di 2017. Posisinya berubah menjadi gelandang bertahan dua tahun kemudian saat kepemimpian pelatih Subangkit. ”Waktu di Persiku junior sebagai second striker. Terus diubah jadi gelandang bertahan saat di Persiku senior tahun lalu. Sempat juga dijajal jadi stopper. Tapi kalau stopper cuma dicoba saat latihan. Mungkin lebih ke kebutuhan tim saja,” katanya, Sabtu (17/10/2020). Kendati sempat bingung karena harus diubah dari seorang second striker menjadi gelandang bertahan, pemain kelahiran Kudus, 27 September 2001 itu mengaku lambat laun mengerti tugas dari posisinya tersebut. ”Sama saja mau second striker atau gelandang bertahan. Bedanya kalau jadi gelandang bertahan harus pintar membagi bolanya. Harus cepat ambil keputusan. Karena tugas gelandang itu menghidupkan permainan. Tapi kalau secara pribadi lebih nyaman main sebagai gelandang bertahan,” ujarnya. Kendati posisinya sering diubah, pemain yang berdomisili di Desa Golantepus itu selalu siap menjalankan instruksi pelatih. Porsi latihan juga ditambahnya. Mulai dari strength hingga kelincahan. Kerja keras pemuda 19 tahun itu berbuah manis. Bagaimana tidak. Tiga prestasi berhasil disumbangkan untuk Persiku. Mulai dari juara I Piala Soeratin Jawa Tengah 2017, delapan besar Piala Soeratin Nasional 2017, dan juara I Liga 3 Jawa Tengah. Tahun ini, Andy menargetkan dapat masuk skuad inti di Persiku yang dipimpin oleh Hartono Ruslan. ”Target tahun ini ingin bisa masuk skuad inti dan bisa bawa Persiku berprestasi lagi,” imbuhnya.   Reporter: Vega Ma'arijil Ula Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar