Jumat, 29 Maret 2024

Lima Bulan Ditutup, Terminal Bakalan Krapyak Kudus Kembali Beroperasi

Yuda Auliya Rahman
Rabu, 26 Agustus 2020 13:39:15
Petugas mengarahkan bus peziarah yang datang ke Terminal Wisata Bakalan Krapyak Kudus. (MURIANEWS/Yuda Auliya Rahman)
MURIANEWS, Kudus - Terminal Wisata Bakalan Krapyak Kudus sudah kembali beroprasi mulai Rabu (26/8/2020) tengah malam tadi. Bus yang membawa rombongan peziarah Sunan Kudus bisa memarkirkan armadanya kembali ke terminal tersebut. Kasubag Tata Usaha UPT Perparkiran dan Terminal Dinas Perhubungan Kudus Reno Agung mengatakan, setelah dibuka, hingga sekitar pukul 10.00 WIB sudah ada tiga bus yang masuk. Bus pertama membawa rombongan dari Bogor. "Kami memang sengaja buka saat tengah malam, karena biasanya bus banyak yang datang pada saat dini hari," katanya. Untuk protokol kesehatannya, Lanjut Reno, dari awal saat bus masuk hanya satu orang koordinator yang boleh turun untuk menyelesaikan administrasi dan membeli karcis untuk transportasi ke Menara Kudus. [caption id="attachment_194184" align="aligncenter" width="880"] Petugas mengecek suhu peziarah yang baru turun dari bus. (MURIANEWS/Yuda Auliya Rahman)[/caption] Perlu diketahui, ada beberapa transportasi yang bisa digunakan peziarah dari Terminal Bakalan Krapyak Kudus menuju ke Menara Kudus. Seperti ojek, becak, dokar dan kereta kelinci. "Setelah selesai, bus bisa diparkirkan di tempat yang disediakan dan semua penumpang bisa turun untuk dicek suhu tubuh. Semua harus pakai masker, jika kedapatan tak memakai masker harus beli terlebih dahulu," ucapnya. Selain itu, pihaknya juga menyosialisasikan kepada awak bus dan peziarah agar saat datang juga menyertakan surat rapid test dari daerahnya masing-masing. Serta kapasitas penumpang di dalam bus harus dikurangi untuk penerapan physical distancing. "Kalau sesuai aturan itu kapasitas ideal karena ini masa pandemi hanya 50 persen dari kapasita bus. Oleh karena itu kami terus sosialisasikan," tandasnya.   Reporter: Yuda Auliya Rahman Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar