Jumat, 29 Maret 2024

Dibeli dari Jerman, Alat PCR GTPP Jepara Akhirnya Tiba di Kota Ukir

Budi Santoso
Selasa, 28 Juli 2020 15:47:51
Ilustrasi. (Pixabay)
MURIANEWS, Jepara - Upaya Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 untuk mengatasi pandemi Covid-19 diharapkan bisa segera tuntas sampainya alat Polymerase Chain Reaction (PCR). Alat yang dibeli dari Jerman ini nantinya diharapkan bisa mempercepat proses pemeriksaan swab dari para pasien yang ada. Kecepatan untuk bisa segera mengetahui hasil swab, akan menentukan dalam proses penanganan lebih lanjut dari sebuah kasus terkonfirmasi positif Covid. Pemkab Jepara melalui RSUD Kartini Jepara, sejak sebulan lalu sudah memutuskan untuk membeli alat PCR untuk meneliti sample swab. Peralatan ini akhirnya sudah tiba di Jepara, dalam pekan lalu di RSUD Kartini Jepara. Baca: Duh, Starting Grid Jaga Jarak di Bangjo Jepara Malah Digunakan untuk Balapan Sampai Selasa (28/7/2020) tahap penyiapan alat PCR ini sudah dilakukan untuk bisa segera digunakan. Direktur RSUD Kartini Jepara dr Dwi Susilowati menyatakan, peralatan tersebut baru pekan lalu tiba di Jepara, setelah beberapa waktu dilakukan proses pembelian. Setelah tiba, hingga saat ini peralatan tersebut sedang di-setting penyiapan ruangannya. Proses ini diharapkan bisa segera selesai, sehingga bisa segera dioperasionalkan. Baca: 240 Warga Jepara Ajukan Dispensasi Menikah, Lebih dari Separuh Hamil Duluan Selain itu, pihaknya juga tengah menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang nantinya akan menjadi operator dari peralatan baru tersebut. Mereka yang akan menjadi operator akan menjalani pelatihan setelah proses penyettingan tempat peralatan tersebut selesai. Sedikitnya akan ada delapan orang yang akan disiapkan menjadi operator dari peralatan tersebut. “Kami akan menyiapkan sedikitnya delapan orang operator. Nanti ada dua orang dokter spesialis pantologi klinik dan enam orang analis. Mereka akan menjalani pelatihan untuk bisa mengoperasikan peralatan baru tersebut,” ujar dr Dwi Susilowati. Baca: 41 Nakes RS Rehatta Jepara Positif Covid-19, 11 di Antaranya Dinyatakan Sembuh Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Jepara Mudrikatun menyatakan dengan adanya peralatan baru tersebut, pihaknya berharap penanganan Covid di Jepara bisa semakin cepat dan tuntas. Sebab dengan demikian, sample swab yang ada bisa langsung diproses dan segera diketahui hasilnya. “Hasil dari swab yang cepat akan memberi efektifitas dalam penanganan lanjutan yang terjadi dalam sebuah kasus terkonfirmasi positif. Mudah-mudahan peralatan PCR yang dibeli RSUD Kartini Jepara bisa segera beroperasi,” ungkap Mundrikatun.   Reporter: Budi Erje Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar