Jumat, 29 Maret 2024

Tambah Dua Lagi, Kini Kasus Corona di Grobogan Capai 21 Orang

Dani Agus
Sabtu, 30 Mei 2020 17:16:09
Kepala Dinas Kesehatan Grobogan Slamet Widodo menyampaikan keterangan pada wartawan. (MURIANEWS/Dani Agus)
MURIANEWS, Grobogan - Jumlah orang yang terkonfirmasi positif virus corona atau Covid-19 di Grobogan kembali mengalami kenaikan. Hal ini, menyusul adanya dua orang lagi yang hasil uji swabnya dinyatakan positif, Sabtu (30/5/2020). Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Grobogan Slamet Widodo menjelaskan, kedua pasien positif corona terbaru ini berasal dari Kecamatan Wirosari. Yakni, perempuan berusia 25 tahun dan pria berusia 56 tahun. Keduanya saat ini sudah menjalani perawatan di RSUD Ki Ageng Selo Wirosari. Menurut Slamet, pihaknya sudah melakukan tracking dan rapid test terhadap 33 orang yang pernah kontak erat dengan kedua pasien tersebut. Dari rapid test yang dilakukan hasilnya nonreaktif semua. Dua hari sebelumnya, ada satu orang pasien Covid-19 dari Kecamatan Wirosari yang sudah dinyatakan sembuh. Yakni, seorang pria berusia 38 tahun. Untuk kedua pasien terbaru itu pernah kontak erat dengan pasien yang sudah dinyatakan sembuh tersebut. “Iya, dua pasien terbaru ini memang ada kaitannya dengan pasien sebelumnya yang sudah dinyatakan sembuh,” katanya. Dengan tambahan dua orang tersebut maka hingga saat ini totalnya masih ada enam pasien Covid-19 yang menjalani perawatan. Sebelumnya, sudah ada empat pasien yang masih menjalani perawatan medis. Yakni, dua orang perempuan berusia 21 tahun dan 2 tahun dari Kecamatan Karangrayung yang dirawat di RSUD Purwodadi. Kemudian, pria berumur 46 tahun dari Kecamatan Pulokulon yang dirawat di RSPAW Salatiga, dan pria berumur 33 tahun dari Kecamatan Purwodadi yang dirawat di Semarang. Slamet menambahkan, hingga hari ini, total ada 21 kasus positif Covid-19. Rinciannya, enam masih dirawat, 12 sembuh, dan tiga meninggal.   Reporter: Dani Agus Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar