Jumat, 29 Maret 2024

Sempat Tertunda, Kakek 99 Tahun di Blora ini Akhirnya Bisa Nikahi Pasangannya

Dani Agus
Kamis, 23 April 2020 17:31:11
Pasangan Hadi Sukirno (99) dan Yami (65) saat melangsungkan pernikahan di KUA Blora I, Kamis (23/4/2020). (MURIANEWS/Dani Agus)
MURIANEWS, Blora - Prosesi pernikahan yang boleh dibilang langka berlangsung di Kantor Urusan Agama (KUA) Blora I, Kamis (23/4/2020). Soalnya, pasangan yang menikah kali ini, usianya sudah sangat lanjut. Mempelai pria yang bernama Hadi Sukirno, warga Kelurahan Kauman, Kecamatan Blora, usianya hampir satu abad, tepatnya 99 tahun. Sementara, pasangannya yang bernama Yami dari Desa Jomblang, Kecamatan Jepon, usianya 65 tahun. Pernikahan kedua orang yang statusnya duda dan janda itu sedianya sudah terjadwal beberapa waktu lalu namun tertunda seiring adanya wabah virus corona atau Covid-19. Setelah ada SE Dirjen Bimas Islam Nomor P003 tahun 2020, pernikahan keduanya akhirnya bisa terlaksana hari ini di kantor KUA Blora I. “Keduanya kami nikahkan tadi pagi sekitar jam 09.00 WIB. Alhamdulillah, pelaksanaannya berjalan lancar. Untuk mempelai pria benar usianya 99 tahun karena kelahiran tahun 1921. Sedangkan pasangannya usianya 65 tahun,” kata Kepala KUA Blora I Suryani Kamal, saat dihubungi MURIANEWS. Dalam pernikahan itu hanya dihadiri beberapa orang. Yakni, Suryani Kamal yang bertindak selaku wali hakim karena wali dari mempelai perempuan sudah terputus. Sedangkan saksinya ada dua orang, yakni Sugiyanto dan Suparmin. Satu lagi adalah Khoirul, selaku pembantu PPN. “Pelaksanaannya memakai protap Covid-19. Yakni, memakai masker, jaga jarak dan tidak melibatkan banyak orang,” jelasnya. Suryani menceritakan, meski sudah berusia hampir seabad, namun mempelai pria masih tampak gagah dan sehat. Bahkan, saat datang ke kantor KUA tadi, orangnya naik motor membocengkan calon istrinya. “Pak Hadi sempat cerita kalau masih sering naik motor ke Jogja untuk menengok cucu. Yang pasti, orangnya masih sehat meski usianya sudah 99 tahun. Saat ijab tadi juga lancar,” imbuhnya.   Reporter: Dani Agus Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar